Standar Kompetensi
1.
Menggunakan internet untuk keperluan informasi dan komunikasi
Kompetensi Dasar
1.5.
Menggunakan e-mail untuk keperluan informasi dan komunikasi
E-mail (Electronic
Mail)
1. Pengertian E-mail
Sejarah e-mail awalnya
ditemukan pada tahun 1971oleh insinyur bernama Raymon Samuel Tomlinson. Email adalah singkatan dari Electronic
Mail atau dalam bahasa Indonesianya surat
elektronik (surel) .
Banyak pengguna email tapi
mungkin tidak tahu kenapa dan siapa yang menemukan tanda @[et] dalam alamat email. Surat elektronik atau electronic mail (e-mail) pertama yang berhasil dikirimkan
antara dua mesin dilakukan oleh seorang insinyur pendiam, Ray Tomlison di BBN
suatu hari di tahun 1972. Sebelumnya, Tomlison telah menulis program mail untuk
Tenex, sistem operasi yang dikembangkan BBN, yang hingga sekarang masih
beroperasi pada mesin-mesin PDP-10 ARPANET.
Selain itu, yang juga monumental
adalah penemuan lambang @ pada e-mail yang
kemudian digunakan orang di seluruh dunia. Karena saya yang pertama
[menemukan], jadi saya bisa leluasa memilih yang saya inginkan, ujar Tomlison.
Saya memilih lambang @,ujarnya. Karakter ini, menurut dia, lumayan membantu
karena mirip huruf a untuk address atau alamat lembaga pemilik e-mail yang dituju.
Ia tidak menyadari betapa saat itu ia sedang menciptakan sebuah icon penting
untuk jagat Internet.
Melalui email kita dapat
mengirim surat elektronik baik berupa teks maupun gabungan dengan gambar, yang
dikirimkan dari satu alamat email ke alamat lain di jaringan internet. E-mail
berfungsi untuk mengirimkan surat atau pesan kepada orang lain. Perbedaan
antara surat biasa dengan email adalah email sudah tidak lagi membutuhkan
kertas sebagai media untuk menuliskan pesan, media yang di gunakan berupa Data
digital yang di kirimkan melalui internet.
Pengiriman e-mail dapat dilakukan
secara singkat antara pengirim e-mail yang mengirim pesan ke penerima yang
berada di tempat yang jauh dan tidak mengenal batas wilayah atau negara tanpa
mengeluarkan biaya pengiriman yang mahal dan sipenerima dapat segera menerima
surel tersebut dalam waktu yang cepat juga.
Saat ini ISP yang menyediakan
layanan pembuatan email secara gratis adalah yahoo.com, plasa.com,
gmail.com (ini yang populer).Sebagai contoh kita membuat email melalui
yahoo.com. Langkah-lagkahnya sebagai berikut :
1. Kita buka program intertnet
explorer
2. Kita membuka default yahoo.com
3. Untuk membuat email baru secara
gratis kita klik "Sign Up"
4. Setelah muncul formulir pendaftaran
email, kita isi formulir tersebut secara lengkap
5. Jangan lupa kita harus menuliskan
yahoo id dan password untuk pengamanan email kita
6. Selain itu kita harus menuliskan
verifikasi email
7. Beri tanda centang pada pernyataan
" I Agree"
8. Klik "Submit"
9. Tunggu beberapa saat kita akan
mendapat pesan selamat datang dari yahoo
Melalui langkah-langkah di atas kita
sudah dapat memiliki sebuah email secara gratis dan mudah. Dalam
mengirim email kita dapat melampirkan file-file yang kita butuhkan. Dengan cara
: 1. Buka email kita 2. Klik compose atau tulis 3. Sebelumnya kita tulis
subject dan untuk siapa email itu akan dikirim. Dalam tampilan compose terdapat
“CC” yang berarti alamat tambahan 4. Klik attachment file bila kita ingin
melampirkan file 5. Setelah muncul tampilan attachment file, kita pilih file
mana yang akan kita lampirkan 6. Klik attach file 7. Klik continue message 8.
Klik Send beberapa email yang terkumpul dalam suatu group disebut mailing list.
e-mail itu kan ada yang GRATISAN dan ada yang BAYAR, apakah yang membedakan kualitas kedua jenis email tersebut?? mohon pencerahannya
BalasHapusseperti yang dikatakan tadi, perbedaanya ada di kapasitasnya pada email gratis minimal bisa mencapai 10kbps, sedangkan yang berbayar itu tergantung dengan tarif yang tersedia dilaman email berbayar yang di pakai, tergantung tarif yang kita pilih biasanya email berbayar ini digunakan oleh perusahaan2 besar. saya kira seperti itu.
Hapuse-mail berbayar tidak ada bedanya dengan e-mail gratis. yang membedakan hanya jika kita menggunakan e-mail berbayar, maka ada biaya yang dikenakan untuk pemakainya sedangkan jika kita menggunakan e-mail tidak berbayar, maka tidak dikenakan biaya alias gratis mas bro !!
Hapuskebanyakan e-mail berbayar digunakan pada perusahaan - perusahaan
contohnya : amaanda@namaperusahaananda.com atau misalnya ummi@umishop.com
sedangkan e-mail tidak berbayar digunakan ya, kaya kite –kite !
contohnya : ardzasaputra71@gmail.com dll
apa manfaat email itu sendiri dan untuk bagi seorang pelajar?
BalasHapustolong jawabannya
Kegunaan Email dalam Bidang Pendidikan
HapusSebelum adanya perkembangan teknologi, seseorang hanya dapat mengirimkan pesan melalui media surat. Tetapi setelah adanya internet, kita dapat lebih mudah untuk berkomunikasi.ada satu bagian dari dalam internet yang juga sangat berguna, yaitu email. Mungkin sebagian orang banyak yang belum mengetahui manfaat email, yaitu untuk kehidupan sehari hari terutama untuk pelajar. Bahkan masih sedikit pelajar yang menggunakan fasilitas ini dalam kehidupan sehari-hari.
Pengertian Email sendiri yaitu, Email adalah singkatan dari Electronic Mail yang artinya adalah surat elektronik. Email berfungsi sebagai sarana untuk mengirim surat atau pesan melalui jaringan Internet. Dengan menggunakan Email, kita hanya membutuhkan waktu sebentar agar dokumen yang dikirimkan sampai ke tujuan, dan tidak perlu menunggu berhari-hari seperti halnya mengirim dokumen biasa melalui kantor jasa pengiriman surat/dokumen (pos).
Apa saja manfaat email untuk kehidupan sehari-hari bagi pelajar?
1. Akses dunia pendidikan yang lebih luas.
Bagi para pelajar, mempunyai akun email membuat mereka mempunyai kesempatan lebih besar untuk mendapatkan berbagai macam ilmu yang mereka butuhkan. Jurnal-jurnal, referensi ilmiah yang tersedia luas di dunia internet dapat dengan mudah bisa kita dapatkan. Namun untuk mendapatkan semuanya itu, kita memerlukan akun email untuk proses registrasi atau berlangganan. Tanpa email kita tak dapat mengakses jurnal ilmiah online.
2. Media pengiriman surat/dokumen.
Bagi para pelajar, email sangat diperlukan untuk pengiriman tugas-tugas sekolah. Melalui email para pelajar dapat mengumpulkan tugas-tugasnya ke email guru. Banyak guru, dan siswa saat ini menggunakan email sebagai media pengumpulan tugas. Siswa mengirimkan tugas-tugas atau pekerjaan yang ditugaskan guru melalui email guru. Email menjadi media pengiriman dokumen portofolio siswa. Guru pun menjadi lebih mudah dalam mendokumentasikan pekerjaan siswa melalui email.
manfaatnya email buat ini gan
Hapus1. Memperluas Wawasan dan Ilmu pengetahuan
2. Sebagai sumber tambahan Pelajaran Yang belum di mengerti di Sekolah
3. Melatih Siswa Supaya Mengetahui Cara-cara Penggunaan Komputer
4. Sebagai Sarana Komunikasi
Ini bro, lebih jelasnya
HapusManfaat Internet Bagi Pelajar dan Dunia Pendidikan:
1. Memperluas Wawasan dan Ilmu pengetahuan: Memperluas Wawasan dan Ilmu Pengetahuan Camsh pajang di urutan pertama karena berdasarkan pengalaman yang Camsh alami adalah ketika kita sedang mencari tugas di internet tanpa kita sadari setiap halaman Webiste yang kita buka pasti kita akan baca walaupun itu bukan tugas yang sobat inginkan, Namun ada juga sebagian siswa yang tergolong orang yang HG alias Harap Gampang pasti tinggal CTRL C trus CTRL V di Word nah ini bukan tujuan sebenarnya dari Internet.
2. Sebagai sumber tambahan Pelajaran Yang belum di mengerti di Sekolah: Pernah tidak saat kita belajar di sekolah lantas kita tidak mengerti sama sekali dengan apa yang telah di terangkan di sekolah, itu sering sekali terjadi bahkan itu sering menimpa penulis pribadi, oleh karena itu camsh sering mencari informasi bahan pelajaran di Internet agar mengetahui apa sih yang di ajarkan Pak/Bu Guru di Sekolah tadi.
3. Melatih Siswa Supaya Mengetahui Cara-cara Penggunaan Komputer: Harus buat tugas lewat Internet otomatis harus menggunakan yang namanya Komputer, Camsh punya sebuah pengalaman yang satu ini pernah guru TIK di sekolah ngasih tugas buat email dan kirimkan alamat email di Guru TIK kami, Nah di situ bingung gak tau mau gimana, ya terpaksa harus mengetahui Komputer dan Internet itu sendiri, maklum itu masih SMP kelas 3 jadi agak gaptek.
4. Sebagai Sarana Komunikasi: Sarana Komunikasi Camsh pasang yang terakhir karena ini hanyalah sarana untuk bertukar Informasi dengan teman di Internet untuk menambah wawasan namun jarang sekali Manfaat Internet Bagi Pelajar maupun mahasiswa untuk menggunakannya seperti itu melainkan sarana untuk chatting chattingan, sungguh sangat di sayangkan.
1. Akses lebih luas ke dunia pendidikan.
HapusBagi para pelajar yang kewajiban utamanya adalah belajar, manfaat email untuk kehidupan sehari hari terutama untuk pelajar yang satu ini sangatlah berguna. Dengan email, para pelajar dapat mendaftar ke situs-situs yang memberikan referensi jurnal- jurnal ilmiah yang tersedia luas. Tanpa email para pelajar tidak bisa merasakan manfaat tersebut.
2. Media pengiriman surat/ dokumen
Kebanyakan guru-guru jaman sekarang tidak lagi meminta murid-murid mereka untuk menyerahkan tugas-tugas sekolah secara langsung. Kebanyakan juga tidak meminta murid-murid untuk mengerjakannya di buku tugas, namun diketik dan di serahkan langsung. Namun ada beberapa yang merasa hal tersebut sedikit merepotkan karena harus dibawa-bawa.
Oleh karena itu guru-guru kebanyakan meminta murid- muridnya untuk mengirim tugas- tugas mereka via email. Itulah kenapa para para pelajar disarankan untuk memiliki alamat email agar dapat merasakan manfaat email untuk kehidupan sehari hari terutama untuk pelajar.
kirim-surat.jpg
3. Menambah pergaulan
Tentu saja sebagai pelajar ada kalanya kita beristirahat dari segala kesumpekan yang disebabkan oleh belajar terlalu serius. Jika kita terlalu memaksakan diri untuk terus menerus belajar non-stop maka tubuh kita sendiri yang akan merasakan akibatnya. Untuk menanggulangi hal tersebut, manfaat email untuk kehidupan sehari hari terutama untuk pelajar adalah dengan bersosialisasi dengan orang lain disekitarnya termasuk dengan guru-guru mereka.
Ambil saja contohnya facebook Untuk mendaftar di situs jejaring sosial yang satu ini, kita membutuhkan email. Dengan facebook tentu saja para pelajar dapat memperluas pergaulan atau tetap berhubungan dengan teman-teman dekat dan juga guru-guru mereka. Namun tanpa email mereka tidak bisa mendaftar di situs jejaring yang satu ini ataupun situs jejaring sosial yang lainnya. Jika terbiasa dengan bersosialisasi, tentu saja akan menambah kepercayaan diri para siswa dalam berhubungan dengan orang-orang di sekitarnya.
Itulah berbagai manfaat email untuk kehidupan sehari hari terutama untuk pelajar yang semoga dapat bermanfaat. Tentu saja para guru dan juga orang tua diminta untuk mengawasi anak-anaknya dalam penggunaan email dan juga internet dalam kehidupan sehari-hari agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
Saya mau bertanya
BalasHapusBagaimana cara membuka email kita, jika password emailnya lupa?
Terima Kasih
saya akan mencoba menjawab pertanyaan saudara aji... menurut hemat saya biasanya pada tiap-tiap website penyedia email pasti akan menyediakan fasilitas bagi pangguna akun untuk mengingatkan passwordnya kembali. Biasaya dengan hyperlink bertuliskan "BUTUH BANTUAN" atau "LUPA KATA SANDI". Tinggal klik saja hyperlink tersebut dan ikuti langkah-langkahnya... biasanya akan disuguhi pertanyaan-pertanyaan pada saat anda membuat akun tersebut dan jawab saja. Dan jika semua pertanyaan dijawab dengan benar maka akan dimintai kode verifikasi untuk memastikan keamanan. dan biasanya pasword akan segera dikirimkan server ke nomor hp anda dengan bentuk SMS.....
HapusJika anda lupa password, anda harus mengunjungi Halaman Bantuan Lupa password, disini https://edit.yahoo.com/forgotroot/
HapusTampilan dan artinya bisa anda lihat disini http://www.ranyliq.com/wp-content/upload…
Setelah menjawab Pertanyaan Dihalaman sebelumnya (Contohnya Anda milih “forget Yahoo! ID”), Dihalaman Berikutnya anda bakal diminta untuk membuktikan kalau anda lah pemilik asli dari akun tersebut. Caranya dengan memberikan Jawaban dari:
* Tanggal Lahir
* Kode POS (saat kita membuat akun yahoo atau saat kita mengupdate terakhir kali)
* Kode Negara
Jika Pada Halaman sebelumnya anda bermasalah dengan “yahoo password”, maka anda harus bisa menjawab:
* Yahoo! ID anda
* Alamat email alternatif, Nomor Ponsel, atau dengan menjawab pertanyaan Rahasia.
Jika Jawaban benar, Link untuk mereset password akan di kirimkan ke email alternatif tersebut.
Namun jika anda lupa jawaban dari secret question.. Yahoo tidak akan kita kesempatan untuk membuat Password baru. Ini untuk menghindari agar data kita tidak sampai bisa diubah oleh orang lain.
Karena itu SANGAT- SANGAT Dianjurkan untuk membuat / mengaktifkan alamat email alternatif Atau dengan mengkonfirmasi nomor ponsel. Kalau ada hal yang janggal kita masih punya peluru terakhir..
ALTERNATIF AKHIR
Ada satu lagi hal yang bisa ngebantu, Jika Anda Pernah Memasukkan credit card dan melakukan transaksi didalamnya, maka akun kita akan langsung ter verifikasi.
Jika sampai langkah terakhir, anda masih belum mendapatkan akses, maka say good bay pada akun tersebut..
Jangan sampai terjebak dengan Beberapa Software berharga ratusan dollar yang mengklaim bisa mengembalikan password yahoo anda yang hilang.. Itu bullshit semua.. Yahoo info anda tersimpan di server mereka.. ter encrypt.. Tapi kalau untuk mereveal tanda Bintang di komputer(asterix) sih ada dan memang bisa..
KESIMPULAN
Karena itulah, Usahakan jangan lupa bikin backupnya di komputer pribadi anda atau di tempat lain atau selalu mengupdate akun anda di yahoo. pastikan anda masih memiliki akses ke akun email alternatif, dan kalau bisa mengupdate pertanyaan keamanan.
Juga jangan Lupa untuk terus “mengupdate Antivirus“, Karena kebanyakan virus yang beredar berfungsi ganda sebagai trojan horse dan keylogger.
+ + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + + +
Jika Anda tidak dapat memenuhi persyaratan di atas Anda akan harus membuat ID baru
Klik link ini dan mengisi formulir untuk membuat akun baru.
https://edit.yahoo.com/registration
INGAT : "jangan sekali-kali mempercayai software-software yang menawarkan bisa menjebol Email Yahoo, lebih baik ikuti saja pengalaman saya ini…!"
HapusBerikut Tahap-Tahapnya :
1. Kunjungi Pusat Bantuan email
2. Pilih nama produk Anda memerlukan bantuan dengan (seperti Yahoo! Mail).
3. Pilih “Get Help” di sisi kanan bawah halaman
4. Tentukan/Select a product (Yahoo! Account)
5. Tentukan/Select a category (Password and sign in)
6. Tentukan/Select a sub-category (forgot my secret questions & answers)
7. Klik “Chat with a Support Agent online”then select Chat Online.
8. Lakukan chatting “Use English Language”
9. Selanjutnya terserah Anda… hehe
10. Catat password !!!!!! biar tidak lupa lagi
Sekian dan terima kasih .. Semoga Bermanfaat !
Terima Kasih broo, sangat membantu..
HapusMacam-macam E-mail
BalasHapusE-mail Berbasis SMTP/POP
E-mail berbasis SMTP/POP adalah E-mail yang menggunakan server SMTP/POP atau Simple Mail Transfer Protocol/Post Office Protocol, yaitu computer server yang dapat mengirimkan E-mail dari pengguna ke alamat E-mail yang dituju dan sebaliknya. Syaratnya adalah pemakai harus mempunyai akun di server SMTP/POP. Pemakai juga harus menggunakan software mail client untuk membaca dan mengirimkan E-mail dari dank e server SMTP/POP. Ketika server sudah menyediakan layanan telnet maka pengguna dapat masuk ke mesin server kemudian menjalankan software E-mail pada server. Tentu saja ketika server tidak menyediakan layanan telnet maka pengguna harus memiliki software mail client. Contoh software mail client adalah Ms. Outlook, Mozilla thunderbird, atau Outlook express. Untuk menggunakan software mail client maka harus dilakukan beberapa pengaturan IP, user name atau user Id, dan password pada server E-mail.
E-mail Berbasis Web
E-mail berbasis web tentunya lebih mudah dan gratis. Akses dilakukan dengan melalui fasilitas internet. Biasanya para pengguna menggunakan jasa dari layanan web mail gratis misalnya yahoomail atau gmail.
E-mail Forwading
E-mail Forwading adalah layanan E-mail yang meneruskan E-mail yang diterimanya ke alamat E-mail kita yang lain. E-mail ini bermanfaat untuk pengguna yang sering atau suka berganti-ganti alamat E-mail. Kelebihannya kita bisa menyembunyikan alamat E-mail yang sesungguhnya. Kelemahannya dalam mengecek E-mail harus terhubung dengan internet, karena sifatnya hanya sebagai perantara. E-mail ini membutuhkan waktu yang relative lama agar sampai ke alamat E-mail sesungguhnya.
Terus terang saya baru mendengar plasa.com
BalasHapusapa keunggulan dari plasa.com ini?
keunggulan dari plasa.com dapat mempermudah pemahaman membuat e-mail langkah demi langkah sampai akhirnya anda memiliki e-mail yang dijamin kerahasiannya karena anda sendiri yang telah membuat e-mail tersebut.
Hapusbiasanya ketika kita membuka email, pasti ada email yg tak di kenal, pada hal email itu tidak penting, bagaimana cara supaya kita tidak mendapatkan email liar itu ?
BalasHapusuntuk menghentikan email liar (spam), anda dapat menggunakan fasilitas anti spam yang ada pada account email anda. Gmail dan Yahoo, telah menyediakan fasilitas tersebut :-)
Hapussaya akan menjawab pertanyaan dari Eka Handayani
HapusLama gak buka email karena gak da aktivitas, akhirnya hari ini baru buka email dan alhasil wuaaahhh...lebih dari 1500 inbox lum terbaca pun masuk di spam n draft saking banyaknya email yg gak dibaca. Pas dilihat ternyata lebih banyak email pemberitahuan biasa juga pemberitahuan lain-lain. Piyoung lok seandainya ada email masuk penting jadi bingung doung yg mana yang kudu dibaca. Akhirnya nenk jelajahi raja ilmu mbah google gimana caranya menghentikan email pemberitahuan ini. Mungkin tips ini dianggap sepele bagi mereka yang sudah mengerti cara untuk menghentikan / stop email yang terus masuk dalam inbox kita, yang notabene jumlahnya sudah ratusan email atau bahkan lebih. Namun mungkin akan sangat berguna bagi pengguna internet yang lain awam maupun Facebook-er.
Biasanya, kita di kirimi terus oleh situs-situs yang pernah kita kunjungi termasuk Facebook. Sering saat kita mengunjungi website atau situs – situs tertentu yang menyuruh kita untuk memasukkan email istilahnya ” Subscribe “ / ” Langganan via Email ” dan anda begitu saja memasukkan email anda. Tunggu dulu, jika itu memasukkan email yang sifatnya registrasi itu boleh namun untuk pemberitahuan notifikasi dan newsletter lebih baik tidak anda lakukan, karena hal inilah yang menyebabkan anda dikirimi email terus- menerus.
Dan hal tersebut yang udah nenk alami. Intinya ; anda jangan memasukkan email disembarang situs kecuali untuk pendaftaran atau registrasi, selain itu jangan.
1. Login ke akun email yahoo yang sudah ada. Kalau belum ada, buat dulu akun email yahoo, lihat caranya di artikel cara membuat email yahoo.
Hapus2. Pada panel bagian kanan atas, klik opsi > opsi mail.
3. Dari panel sebelah kiri, pilih spam.
4. Pada panel sebelah kanan, akan muncul pengaturan untuk menghindarkan email kita dari spam.
5. Pada bagian bawah halaman pengaturan tersebut, klik link buat alamat sekali pakai.
6. Setelah halaman pembuatan alamat email sekali pakai atau disposable email address muncul, tombol Mulai Sekarang.
Ikuti langkah-langkah AddressGuard yang disediakan oleh yahoo mail ini.
Langkah Pertama, Tentukan nama dasar yang akan digunakan sebagai nama dasar untuk email sementara ini, misalnya dewamuda88. Lalu klik tombol Lanjut.
ika nama tersebut tidak tersedia karena sudah dipakai oleh orang lain, tentukan nama dasar lain yang mudah diingat dan berbeda dari nama email kita yang sebenarnya. Untuk selanjutnya, nama dasar ini akan digunakan untuk membuat alamat-alamat email yang berbeda berdasarkan kata kunci yang kita tentukan selanjutnya.
Langkah Kedua. Tentukan kata kunci yang akan kita gunakan. Misalnya email itu akan kita gunakan untuk pendaftaran di website-website multi level marketing, kita bisa gunakan kata kunci MLM atau pemasaran atau apapun sesuai dengan keinginan kita. Selain itu, kita juga bisa membuat alamat-alamat email lain untuk tujuan yang berbeda berdasarkan nama dasar yang sudah kita tentukan sebelumnya hanya dengan membuat kata kunci yang berbeda. Kira-kira gambarannya seperti ini: yahoo disposable email Tips Mengatasi Spam Menggunakan Email Sekali Pakai
Langkah Ketiga. Aturlah Opsi Alamat Sekali Pakai. Tentukan folder yang akan digunakan untuk menyimpan email yang dikirimkan ke alamat email sekali pakai kita tersebut. Ada berbagai pilihan yang disediakan. Kita boleh memasukkannya ke Kotak Masuk, Arsip atau kita bisa membuat folder baru untuk email sementara tersebut. Untuk membedakan email ke alamat sementara tersebut dari email yang lain, kita bisa menandai email tersebut dengan warna tertentu dengan mengklik warna pada Indikator. Selain itu, kita juga bisa mengirim email balasan dari alamat email sementara tersebut dengan mencontreng opsi “Perbolehkan pesan dikirimkan dari alamat ini.”
Setelah pengaturan selesai, klik tombol “Setel AdressGuard.” Jika kita ingin membuat disposable email address yang lain, klik tombol “Tambahkan alamat sekali pakai yang lain.”
Untuk menghentikan email liar (spam), anda dapat menggunakan fasilitas anti spam yang ada pada account email anda. Gmail dan Yahoo, telah menyediakan fasilitas tersebut.
Hapusapa saja manfaat e-mail dalam dunia kedokteran?
BalasHapuskeunggulan dari email pada bidang kedokteran contohnya : untuk mengirim hasil riset yg telah ditemukan, mengirim data pasien, mengirim hasil pemeriksaan, dll
HapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
HapusApakah alasan Ray Tomlison menciptakan Email..??
BalasHapusdan Apa saja keunggulan dan kelemahan Email pada saat ini??
Awalnya Ray bereksperimen dengan sebuah program yang bernama SNDMSG yang bisa digunakan untuk meninggalkan pesan pada sebuah komputer, sehingga orang lain yang memakai komputer itu dapat membaca pesan yang ditinggalkan.
Hapuskelebihan dr penggunaan e-mail adl sbg berikut.
1. mudah,krn pengguna hanya cukup mengetik alamat yg d tuju di komputer.
2. cepat,krn hanya memerlukan bbrp menit dalam proses pengiriman .
3. murah,pengirimannya sangat mrh di bandingkan dg menggunakan pos / telpon.
4. multiple send,surat dpt d krmkan k bbrp org sekaligus .
5. dpt mengirimkan file dalam proses pengiriman e-mail.
sdngkn kekurangan penggunaan e-mail adl sbg berikut.
1. dalam proses pengirimannya ,komputer dalam posisi ol / connect ke internet.
2. pengiriman lampiran file hanya berwujud teks / gb. tdk dpt mengirimkan paket / barang.
3. jika tidak hati2 bs saja fasilitas e-mail d gunakn u/ menyebar kn virus.
4. pengiriman hrs mengingat user name & password pd saat mengirimkan e-mail.
nih alasannya:
HapusPada tahun 60-an, Ray bekerja untuk sebuah perusahaan bernama Bolt Beranek & Newman (BBN), yang merupakan kontraktor dari pihak militer AS. BBN sendiri memiliki peranan yang luar biasa penting dalam pembangunan sistem infrastruktur internet awal yang dinamakan ARPANet, sebuah jaringan interkoneksi antar organisasi riset di seluruh penjuru AS.
Ilmuwan komputer pada saat itu sudah bertukar pesan menggunakan komputer mereka melalui jaringan ARPANet, bahkan pada tahun 60-an ilmuwan sudah mulai menggunakan format email awal yang dinamakan “mail” dikembangkan oleh Tom Van Vleck. Ray Tomlinson kemudian mendalami sistem email awal tersebut dan mengembangkan program “SNDMSG” kependekan dari “Send Message” untuk menggantikan “mail”. Program buatan Ray inilah yang pertama kali menggunakan “@” untuk mendeskripsikan nama komputer (server) yang dituju untuk pertama kalinya.
Ketika ditanya kenapa memutuskan untuk menggunakan tombol “@”, Ray mengatakan bahwa semua tombol yang lain yang ada di keyboard sudah digunakan sebagai username oleh pengguna, tidak banyak pilihan yang ada. Simbol “@” sangat masuk akal untuk diartikan sebagai “at” yang menunjukkan dimana (server) tempat user berada.
Pada tahun 1972, Ray dan BBN akhirnya mengimplementasikan “SNDMSG” buatannya ke beberapa mesin milik ARPANet dan akhir format “@” yang dikembangkan Ray kemudian digunakan sebagai standard untuk format email sampai sekarang meskipun Ray mengaku tidak pernah menyebut sistem yang dia miliki sebagai “e-mail” atau “electronic mail”.
Keunggulan
1.lebih canggih dong
2. kemanan meningkat
3. tampilan lebih ciamik
Kelemahan:
1. karena sudah canggih, email mudah disusupi spam
Apakah Ray Tomlison disebut Bapak Email ??
Hapussaya kadang-kadang penaaran apa sih fungsi kode verifikasi tiap kali kita registrasi email yang biasa kita kenal dangan CAPTHA.... apakah ada pengaruh besarnya terhadap keamanan akun itu sendiri???
BalasHapusBerikut jawaban saya ham.
HapusCAPTCHA
(Completely Automated Public Turing Test to Tell Computers and Humans Apart).
Ini adalah salah satu penerapan metode Turing Test yang digagas oleh Alan Turing di tahun 1950. Gunanya untuk memastikan bahwa pengisi formulir adalah benar-benar seorang manusia.
CAPTCHA berupa gambar huruf-huruf bengkok atau saling menyambung yang sukar dibaca oleh program atau komputer, namun (relatif) mudah dibaca manusia
Saat ini ada inisiatif untuk memanfaatkan CAPTCHA untuk tujuan positif. Untuk menyelamatkan arsip-arsip penting didunia, di banyak negara kini ada pihak yang bertanggung jawab untuk mengubah format arsip yang sudah ada (buku, dokumen tercetak) ke format digital (file komputer).
Sekiranya begitu saja..
sya mencoba menjawab pertanyaan ilham syahilan
HapusSaat tidak ada CAPTCHA, spammer/hacker sanggup membuat program yang secara otomatis mengisi formulir, seperti ndaftar email gratis, sehingga ia akan mempunyai ribuan alamat email dangan mudah dan kemudian disalahgunakan. Atau ditujukan mengubah sebuah hasil akhir polling online, dengan cara membuat program sederhana pengisi polling tersebut dengan jawaban yang diinginkan sebanyak ribuan atau bahkan jutaan kali. Akibatnya polling itu menjadi tidak valid. Disinilah CAPTCHA sangat berperan penting untuk memastikan bukan komputer yg mengisi formulir-formulir online, melainkan seorang manusia, karena komputer tidak akan bisa membaca huruf-huruf bengkok, bertumpuk, saling menyambung.
Fungsi Pokok Dari Captcha
1. Mencegah comment Spam pada umumnya Pemilik web/blog/dan lain-lain tidak hanya ingin komment webnya terlihat bagus dalam penampilan, kuantitas tapi tentu kualitas , tapi tidak tau kalo adminnya sendiri yang spam
2. Mencegah Spam Bot Tau sendiri Kan bot tak bisa membaca captcha, karena string string pemrogramannya sudah tetap . tak mungkin capthca yang setiap saat berubah dapat dibaca kecuali kalau bot itu berasal dari engine Blog itu sendiri
3. Mencegah Flood Siapa Yang Ingin Dia di Flood ? kecuali flood like tp kalau flood kata kata yang tidak pantas banyak lagi siapa yang mau coba ?? (Flood adalah mangirimkan data secara berulang ulang)
4. Melindungi Pendaftaran Email / User (khusus webmail) Dulu Pernah Kejadian Yahoo dan google diserang semacam bot yang mendaftar email sampai ribuan! ribuan e-mail palsu , pasti google dan yahoo ngamuk biggrin
sumber : kaskus
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusAwal munculnya simbol @
BalasHapusPara ahli berpendapat bahwa simbol @ pertama kali muncul pada abad ke-6 & ke-7, setelah ahli tulis Latin mengadaptasikan simbol @ dari kata Latin “ad”, yang berarti “di”, “kepada”, dan “untuk”. Karena pada awalnya simbol @ terdiri dari dua huruf, maka ahli tulis Latin tersebut mencari cara untuk mengubahnya sedemikian rupa sehingga menjadi satu huruf saja. Maka terciptalah sebuah ligature (kombinasi dua huruf) gabungan dari dua huruf ‘d‘ ke ‘a‘ (dibawah adalah ilustrasinya).
Setelah itu terdapat argumentasi bahwa simbol @ merupakan metode baru dalam bidang perdagangan pada abad ke-18, sebagai simbol per-satuan (5 buku @Rp 10.000–> 1 buku harganya Rp 10.000 jika 5 maka harganya Rp 50.000).
Kenapa menjadi simbol E-mail?
Ide menggunakan simbol @ untuk E-mail dicetuskan oleh seorang insinyur yang bekerja pada sebuah firma konsultan Bolt, Beranek, and Newman (BBN) di Cambridge, Massachussets. Namanya adalah Ray Tomlinson.
Ketika tahun 1971, BBN mendapatkan kontrak dari ARPA (Advance Research Project Agency) yang merupakan bawahan Departemen Pertahanan Amerika Serikat untuk mengembangkan jaringan komputer yang disebut ARPANET. ARPANET inilah sebagai cikal bakal internet yang akan menjadi seperti sekarang. Para staf BBN meneliti dan mengembangkan sebuah aplikasi untuk dapat meninggalkan pesan pada setiap komputer dalam jaringan ARPANET. Nah Ray Tomlinson inilah yang memberi gagasan untuk menggabungkan aplikasi ini dengan aplikasi lain yang dapat mengirim file dan dapat saling bertukar pesan elektronik antarkomputer yang terhubung dengan jaringan ARPANET.
Aplikasi ini mempunyai kendala yaitu simbol apa yang sebaiknya digunakan. Simbol ini harus benar-benar terlepas atau tidak digunakan di dalam nama ataupun alamat lokasi dari e-mail itu sendiri. Kemudian Ray Tomlinson memilih menggunakan simbol @ “at” yang berarti “dari” atau “di” karena simbol ini tidak akan muncul pada nama siapa pun.
Pada tahun 1972, Ray Tomlinson mencoba prototype-nya untuk mengirim pesan elektronik yang pertama yang sekarang dikenal dengan sebutan e-mail. Dan sejak saat itu semua nama alamat e-mail menggunakan simbol @ sebagai pembatas antara nama user dengan nama domain e-mail tersebut…
1. Address: alamat e-mail, tanda @ mutlak harus ada dalam e-mail
BalasHapus2. Inbox: kotak masuk e-mail yang dikirim kepada anda
3. Draft: tempat untuk memuat e-mail yang belum dikirim
4. Outbox: e-mail keluar, folder tempat penampungan sementara/sesaat email pada saat akan di kirim. Jika email telah terkirim maka folder ini akan kosong kembali.
5. Spam: email yang tak diinginkan oleh si penerima yang dikirim oleh orang yang tidak dikenal (biasanya berbau komersil, kadang juga politis).
6. Sampah: folder untuk menyimpan pesan yang telah dihapus untuk sementara, dan pesan tersebut dapat terhapus kapan saja.
7. CC : copy carbon, dapat melakukan pengiriman email yang sama ke banyak alamat. Fasilitas ini tidak menyembunyikan alamat email penerima lainnya sehingga semua penerima email dapat melihat semua penerima email yang lainnya.
8. BCC : blind copy carbon, dapat melakukan pengiriman email yang sama ke banyak alamat, dimana penerima tidak akan dapat melihat alamat penerima lainnya.
9. Attachment : lampiran, istilah untuk dapat melampirkan beberapa file bersama email yang di kirim. Selain pesan dalam email tersebut, juga dapat melampirkan beberapa file yang terbatas pada ukuran tertentu, sesuai dengan ketentuan dari penyedia jasa email tersebut.
10. Bounce (pentalan, mental): pesan yang dikembalikan kepada pengirim, baik karena alamat email penerima tidak benar atau karena sedang ada masalah konfigurasi di sisi penerima.
11. Bot: software tertentu yang bertindak mewakili orang.
12. Mailbot: software tertentu yang membalas email secara otomatis.
13. Listbot: software tertentu yang mengendalikan distribution list atau mailing list.
14. Listserver: sama dengan listbot.
15. Subscribe: mendaftarkan email kita sebagai peserta mailing list atau newsgroup.
16. Unsubscribe: memutuskan hubungan dengan sebuah mailing list atau newsgroup.
17. Post: mengirim email ke mailing list atau newsgroup.
18. Flame: pesan kasar atau tidak sopan.
19. Bomb-mail yaitu pengiriman email dalam jumlah yang amat sangat besar/banyak secara sekaligus (biasanya menggunakan program khusus). Dalam dunia internet, perbuatan ini merupakan suatu kejahatan.
20. Compose sama fungsinya dengan New Mail atau Send yaitu untuk mengirim sebuah mail baru.
21. Mailbox : istilah untuk sebuah account email dengan kapasitas penampungan tertentu yang di baut pada sebuah mail server.
22. Mail Server : server yang melayani dan mengatur proses pengiriman dan penerimaan email.
23. Outlook : program mail client yang banyak digunakan saat ini. Ada 2 jenis Outlook yaitu Outlook Express (program standar bawaan Windows yang biasanya sudah ada ketika Anda menginstall Windows) dan Microsoft Outlook (program bawaan dari Microsoft Office).
24. Forward: melakukan penerusan sebuah email ke penerima lain.
25. Delivery Receipt: info yang diterima pengirim bahwa penerima email telah mendowload email yang dikirim dan telah disimpan di mail clientnya
26. Filters: Penyaring email yang masuk.
27. Header: Kepala email, berisi informasi penting mengenai server apa, jam berapa, darimana email itu, dll.
28. HTML Email: Email yang berisikan gambar dan teks
29. IMAP: Metode pengaturan email yang anda terima
30. Mail Transper Agent (MTA): Sistem yang bertugas meneruskan dan menghantarkan pesan email
31. Plain-text mail: Email yang hanya teks saja
32. POP3: Protokol yang digunakan untuk proses penerimaan email
33. Preview Pane: Halaman yang digunakan untuk membaca email tanpa harus membuka satu halaman baru
34. SMTP: Sebagai protocol yang mengatur pengiriman pesan email
35. Vacation messege: Untuk menginformasikan kepada pengirim email bahwa anda sedang tidak bisa membaca email
Raymon Samuel Tomlinson itu dari kebangsaan apa.?
BalasHapusRaymond Samuel Tomlinson lahir di Amsterdam, New York tahun 1941, tapi keluarganya segera pindah ke desa, kecil hukum di Vail Mills, New York. Dia masuk Sekolah Broadalbin Tengah di Broadalbin dekat, New York.
HapusRaymond Samuel Tomlinson lahir di Amsterdam, New York tahun 1941, tapi keluarganya segera pindah ke desa, kecil hukum di Vail Mills, New York. Dia masuk Sekolah Broadalbin Tengah di Broadalbin dekat, New York. Kemudian ia menghadiri Rensselaer Polytechnic Institute di Troy, New York di mana ia berpartisipasi dalam program co-op dengan IBM. Ia menerima gelar Bachelor of Science di bidang teknik listrik dari RPI pada tahun 1963.
HapusApa saja manfaat e-mail dalam dunia bisnis ?
BalasHapusini menurut pendapat gua gan
HapusTak dapat dipungkiri, email merupakan satu alat
yang paling penting dalam bisnis internet.
Dimana kita bisa melakukan kontak dan menjalin
hubungan dengan pembeli secara teratur dan regular.
Tidak terbatas dengan sekali melakukan transaksi seperti
misalnya kita menjual produk atau jasa di toko – pembeli
datang, memilih produk dan membayar. Setelah itu kita
tidak ada kontak dan hubungan lagi.
Dengan memakai email, kita mejalin hubungan yang
lebih akrab dan dengan ini kita bisa mempromosikan
produk baru dan hal-hal lain yang kita jual.
Strategy ini jauh lebih lebih efektif, karena kita punya
loyal pembeli (email pembeli yang terdaftar) yang
biasanya akan memilih produk atau jasa kita dari pada
kompetitor kita yang menjual produk yang sama.
Kalau anda serius ingin menghasilkan uang di internet
membuat emai list “HARUS” di siapkan dan dipakai.
Menurut marketing riset, dikatakan bahwa transaksi
(pembelian) terjadi diantara EMPAT sampai ENAM
kali interaksi (contact) – dan anda akan kehilangan
pembeli (keuntungan) kalau anda tidak punya cara
untuk membuat pembeli kembali untuk membeli lagi.
Pikirkan kembali berapa website yang anda kunjungi
dalam satu jam di internet.
Apa anda bisa ingat kata-kata dan produk dari
website-website itu. Walaupun anda search
memakai google atau yahoo, tak di jamin website
yang anda cari akan ditemukan. Biasanya pengunjung
datang ke website anda, mereka melihat, klik sini,
klik sana dan minggat ke website lain.
Dengan mengumpukan data-data pengunjung
seperti nama dan email, walaupun mereka tidak
membeli apa-apa sekarang ini, tapi kemungkinan
besar akan membeli di lain waktu. Dengan suka
rela pengunjung memberikan data mereka, itu sudah
menunjukkan bahwa mereka tertarik dengan produk
atau jasa yang anda jual.
Email list adalah orang-orang yang MAU mendengar anda.
Ketika seseorang memberikan anda email mereka,
mereka mengerti bahwa anda akan mengirimkan informasi
yang mereka INGINKAN. Ini merupakan pasar yang tepat.
Pembeli ini menginginkan atau memerlukan produk
atau jasa anda. Mereka mengunjungi website anda,
mereka menelpon anda, atau mengunjungi toko anda.
Penjualan dilakukan lebih cepat dan gampang.
Mulailah dengan strategi ini untuk mengangkat
keuntungan bisnis anda.
dan ini saran gua
BAGAIMANA CARANYA?
Buatlah form emailer di website anda dimana pengunjung
yang tertarik dengan produk atau jasa anda bisa mengisi
data-data mereka agar di masukan ke email list anda
dengan membeli email responder service seperti icontact.com
atau aweber.com
Anda juga bisa bikin page khusus untuk usaha anda
di facebook - anda bisa memakai ini dengan gratis.
1. Menciptakan basis bagi klien atau pelanggan
HapusUntuk mendapatkan klien atau pelanggan baru dan menciptakan basis klien tidak selalu dapat diperoleh dengan mudah. Internet merupakan salah satu alternatif wadah yang tepat untuk dijadikan sebagai tempat untuk basis pertemuan jutaan orang di seluruh dunia. Dengan demikian untuk mendapatkan pelanggan baru lebih mudah dengan adanya kelompok yang besar di internet tersebut.
2. Analisa produk dan pasar
Internet dapat dijadikan tempat yang baik untuk melakukan riset pemasaran karena produsen atau perusahaan dapat langsung berhadapan dengan pelanggan. Analisa pasar akan membantu perusahaan untuk mendapatkan ide dalam pengembangan produk baru yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan pelanggan.
3. Nasehat dan bantuan pakar di bidangnya
Banyak pakar yang ada di internet yang mempublikasikan karyanya untuk diketahui publik. Sering pula kita memperoleh nasehat dan bantuan secara gratis dari para pakarnya tentang masalah yang kita hadapi. Jika kita membandingkannya dengan mendapatkan nasihat dari konsultan, maka kita harus membayar dengan harga yang sangat mahal.
Apapun bisnis Anda, WAJIB PUNYA WEBSITE untuk Expansi Profile usaha Anda di internet agar dikenal masyarakat Luas. Urusan website? Kunjungi RAJAWEBHOST.COM ahlinya !
4. Rekruitmen tenaga kerja dan penyedian lowongan kerja
Sekarang ini rekruitmen tenaga kerja melalui internet semakin digemari oleh perusahaan-perusahaan. Di internet terdapat banyak sekali daftar lowongan kerja dan bahkan juga pelamar pun sering pula mempromosikan dirinya melalui internet. Sehingga dengan begitu antara yang membutuhkan tenaga kerja dan pencari pekerjaan dapat saling bertemu di internet.
5. Akses informasi dan penyebaran informasi
Mempublikasikan berita melalui internet dapat tersebar luas melebihi media lainnya. Dalam hal akses informasi, melalui internet pun jauh lebih cepat jika dibandingkan dengan menggunakan fax atau pos. Kita semua dapat mengakses informasi dan menyebarkan informasi dari dan ke penjuru dunia dan juga dapat membuat hubungan secara interaktif dan langsung melalui komputer. Kontak secara interaktif tersebut akan menarik dengan adanya penggunaan chat dan video conferencing.
6. Komunikasi yang cepat dan pengiriman dokumen dengan biaya murah
Berbagai fasilitas yang ada di internet telah banyak membuktikan mampu mempercepat komunikasi dengan orang yang dituju. E-mail adalah salah satu contoh yang telah banyak dimanfaatkan oleh banyak orang untuk mengirim dan menerima dokumen. Chat atau video conferencing juga mempercepat komunikasi yang dilakukan di internet. Internet dapat juga digunakan untuk mentransfer dokumen secara online dalam waktu yang singkat.
7. Riset peluang bisnis baru
Banyak yang memanfaatkan internet untuk mencari ide inovatif. Pengguna internet sering memperoleh ide baru tidak hanya disebabkan oleh kebiasaan penelitiannya, tetapi juga ada nya suasana kooperatif di antara pemakai internet. Internet sering pula dijadikan forum komunikasi antara para ahli di bidangnya masing-masing.
Manfaat internet dalam dunia bisnis memang sungguh besar. Kehadiran dan perkembangan internet telah memberikan banyak manfaat di berbagai bidang kehidupan manusia. Arus informasi dan ilmu pengetahuan yang bebas diakses, membuat banyaknya daerah yang buta akan informasi perlahan-lahan menjadi mengerti. Yuk langsung saja simak manfaat internet dalam dunia bisnis.
Hapus1. Menciptakan basis bagi klien atau pelanggan
Untuk mendapatkan klien atau pelanggan baru dan menciptakan basis klien tidak selalu dapat diperoleh dengan mudah. Internet merupakan salah satu alternatif wadah yang tepat untuk dijadikan sebagai tempat untuk basis pertemuan jutaan orang di seluruh dunia. Dengan demikian untuk mendapatkan pelanggan baru lebih mudah dengan adanya kelompok yang besar di internet tersebut.
2. Analisa produk dan pasar
Internet dapat dijadikan tempat yang baik untuk melakukan riset pemasaran karena produsen atau perusahaan dapat langsung berhadapan dengan pelanggan. Analisa pasar akan membantu perusahaan untuk mendapatkan ide dalam pengembangan produk baru yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan pelanggan.
3. Nasehat dan bantuan pakar di bidangnya
Banyak pakar yang ada di internet yang mempublikasikan karyanya untuk diketahui publik. Sering pula kita memperoleh nasehat dan bantuan secara gratis dari para pakarnya tentang masalah yang kita hadapi. Jika kita membandingkannya dengan mendapatkan nasihat dari konsultan, maka kita harus membayar dengan harga yang sangat mahal.
Apapun bisnis Anda, WAJIB PUNYA WEBSITE untuk Expansi Profile usaha Anda di internet agar dikenal masyarakat Luas. Urusan website? Kunjungi RAJAWEBHOST.COM ahlinya !
4. Rekruitmen tenaga kerja dan penyedian lowongan kerja
Sekarang ini rekruitmen tenaga kerja melalui internet semakin digemari oleh perusahaan-perusahaan. Di internet terdapat banyak sekali daftar lowongan kerja dan bahkan juga pelamar pun sering pula mempromosikan dirinya melalui internet. Sehingga dengan begitu antara yang membutuhkan tenaga kerja dan pencari pekerjaan dapat saling bertemu di internet.
5. Akses informasi dan penyebaran informasi
Mempublikasikan berita melalui internet dapat tersebar luas melebihi media lainnya. Dalam hal akses informasi, melalui internet pun jauh lebih cepat jika dibandingkan dengan menggunakan fax atau pos. Kita semua dapat mengakses informasi dan menyebarkan informasi dari dan ke penjuru dunia dan juga dapat membuat hubungan secara interaktif dan langsung melalui komputer. Kontak secara interaktif tersebut akan menarik dengan adanya penggunaan chat dan video conferencing.
6. Komunikasi yang cepat dan pengiriman dokumen dengan biaya murah
Berbagai fasilitas yang ada di internet telah banyak membuktikan mampu mempercepat komunikasi dengan orang yang dituju. E-mail adalah salah satu contoh yang telah banyak dimanfaatkan oleh banyak orang untuk mengirim dan menerima dokumen. Chat atau video conferencing juga mempercepat komunikasi yang dilakukan di internet. Internet dapat juga digunakan untuk mentransfer dokumen secara online dalam waktu yang singkat.
7. Riset peluang bisnis baru
Banyak yang memanfaatkan internet untuk mencari ide inovatif. Pengguna internet sering memperoleh ide baru tidak hanya disebabkan oleh kebiasaan penelitiannya, tetapi juga ada nya suasana kooperatif di antara pemakai internet. Internet sering pula dijadikan forum komunikasi antara para ahli di bidangnya masing-masing.
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
HapusAda tiga jenis layanan E-mail, berikut macamnya dan kelebihan dan kekurangan :
BalasHapusa. POP MAIL
E-mail jenis ini sama dengan email yang anda terima dari ISP anda
Kelebihannya :
• Kemampuan untuk dibaca secara offline (tidak perlu connect ke internet) untuk mengecek email, anda perlu connect ke server POP mail anda, lalu mendownload seluruh email yang ada, setelah itu anda bisa memutuskan hubungan dengan internet dan membaca email.
Kekurangannya :
• Anda tidak bisa mengecek email anda di sembarang tempat
b. WEB BASED MAIL
Email jenis ini merupakan email yang ditawarkan oleh berbagai situs/web
Kelebihannya :
• Anda bisa mencek email anda dari mana saja
Kekurangannya :
• Berguna Untuk mengecek email anda harus selalau terhubung ke internet.
c. EMAIL FORWADING
Kelebihannya :
• Dapat menyembunyikan alamat email yang sesungguhnya, selain itu tidak perlu memberi tahu email anda yang baru.
saya akan mencoba menjawab pertanyaan saudara aji... menurut hemat saya biasanya pada tiap-tiap website penyedia email pasti akan menyediakan fasilitas bagi pangguna akun untuk mengingatkan passwordnya kembali. Biasaya dengan hyperlink bertuliskan "BUTUH BANTUAN" atau "LUPA KATA SANDI". Tinggal klik saja hyperlink tersebut dan ikuti langkah-langkahnya... biasanya akan disuguhi pertanyaan-pertanyaan pada saat anda membuat akun tersebut dan jawab saja. Dan jika semua pertanyaan dijawab dengan benar maka akan dimintai kode verifikasi untuk memastikan keamanan. dan biasanya pasword akan segera dikirimkan server ke nomor hp anda dengan bentuk SMS.....
BalasHapusApa asal mula simbol "@" dalam email ?
BalasHapusSaya akan menjawab pertanyaan M. Ananda
HapusSimbol pada e-mail harus benar-benar terlepas atau tidak digunakan di dalam nama ataupun alamat lokasi dari e-mail itu sendiri. Kemudian Ray Tomlinson memilih menggunakan simbol @ “at” yang berarti “dari” atau “di” karena simbol ini tidak akan muncul pada nama siapa pun.
Pada tahun 1972, Ray Tomlinson mencoba prototype-nya untuk mengirim pesan elektronik yang pertama yang sekarang dikenal dengan sebutan e-mail. Dan sejak saat itu semua nama alamat e-mail menggunakan simbol @ sebagai pembatas antara nama user dengan nama domain e-mail tersebut…
Dengan cara penemuannya, Tomlinson juga bertanggung jawab atas ketinggian tanda @ dari simbol ke ikon. Untuk mengirim pesan antar komputer yang berbeda, ia membutuhkan cara untuk memisahkan nama-nama pengirim dan penerima dari nama mesin mereka. Tanda @ hanya masuk akal, itu tidak umum digunakan dalam menghitung waktu itu, sehingga tidak akan ada terlalu banyak kebingungan. Simbol ternyata alamat e-mail ke frase, artinya "pengguna 'pada' host," jelas Tomlinson. "Ini adalah preposisi hanya pada keyboard."
HapusSalah satu pertanyaan yang kemudian mengarahkan Tomlinson pada eksperimen lain mengenai e-mail adalah bagaimana membedakan pesan-pesan yang diarahkan keluar jaringan dan pesan lain yang dialamatkan ke banyak pengguna komputer pada sebuah kantor. Ia terus mempelajari keyboard komputer yang tak langsung terkait dengan nama orang serta bukan sebuah angka. Akhirnya sampailah ia pada penggunaan simbol @ sebagai petunjuk alamat sang pengguna e-mail. Simbol ini mewakili tempat dan hanyalah sebuah preposisi pada sebuah keyboard. Penggunaan simbol @ ini membawa dampak yang global, Ray Tomlinson mengakui bahwa penemuannya dihasilkan “hanya dari berpikir tak lebih dari 30 atau 40 detik.” Ray Tomlinson memilih simbol @ untuk membedakan mana pengguna/username dengan domain/alamat server.. Simbol @ dibaca “et” yang berarti “di”
Hapusapa kegunaan lain dari email selain untuk mengirim surat???
BalasHapus1. Akses bergabung ke situs jejaring sosial.
HapusBagi kita yang sudah terbiasa menggunakan internet, keberadaan situs jejaring sosialseperti facebook, google plus, linkedin, dan twitter tidaklah asing. Bahkan hampir semua yang mengenal internet ini memiliki akun jejaring sosialtersebut. Nah, untuk registrasi atau memiliki akun jejaring tersebut kita membutuhkan sebuah akun emailsebagai syarat registrasi yang penting.
2. Akses dunia pendidikan yang lebih luas.
Bagi para pelajar, ilmuwan atau siapa pun yang haus ilmu, mempunyai akun emailmembuat mereka mempunyai kesempatan lebih besar untuk mendapatkan berbagai macam ilmu yang mereka butuhkan. Jurnal-jurnal, referensi ilmiah yang tersedia luas di dunia internet dapat dengan mudah bisa kita dapatkan. Namun untuk mendapatkan semuanya itu, kita memerlukan akun email untuk proses registrasi atau berlangganan. Tanpa email kita tak dapat mengakses jurnal ilmiah online.
3. Akses dunia kerja secara langsung.
Jangan heran jika di zaman sekarang tidak ada lagi para pelamar kerja yang menenteng Ijazah dari satu kantor ke kantor lain untuk melamar kerja. Di era internet ini para pencari kerja yang sedang mencari lowongan kerja telah menggunakan email sebagai sarana komunikasi dengan perusahaan tujuan. Penggunaan email bahkan lebih efisien karena menghemat biaya transportasi dan tenaga. Pengiriman curriculum vitae dan surat lamaran kerja dapat dengan mudah dilakukan melalui email, sebelum proses wawancara tatap muka dilakukan oleh perusahaan penyedia tenaga kerja.
4. Sarana promosi produk barang atau jasa.
Seorang penjual atau agen pemasaran produk atau jasa yang handal perlu memanfaatkan segala cara untuk bisa mendapatkan seorang pelanggan. Penggunaan email dalam pemasaran langsung (direct marketing) merupakan sebuah cara efektif yang dapat membantu pemasaran produk perusahaan secara lebih luas dan tepat. Dari sisi ini keberadaan email sangat menghemat biaya, tenaga dan waktu. Biaya pengeluaran pun dapat ditekan dengan adanya email.
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusbagai mana cara menyatukan semua jenis email dengan cara akun outlook.com ?
BalasHapusMemiliki banyak akun email menjadi kebiasaan banyak orang. Biasanya, setiap email tersebut memiliki tujuan khusus. Misalnya, satu email untuk keperluan pribadi, sedang email yang lainnya untuk keperluan bisnis. Kesulitannya, Anda harus membuka masing-masing akun. Namun terdapat cara untuk menyatukan semua akun tersebut dalam satu email.
HapusOutlook dan Gmail Bersatu
Dengan menggabungkan beberapa email menjadi satu, maka Anda hanya butuh membuka satu akun email untuk mengecek semua email yang Anda gunakan. Langkah ini pun tentu saja memberikan langkah singkat untuk mengetahui jika Ada email yang masuk atau ingin mengirim sebuah email.
Cara untuk melakukan langkah ini pun sangat mudah. Anda tidak memerlukan sebuah aplikasi tambahan apapun. Selain itu, cara ini telah dicoba menggunakan akun email Outlook.com yang merupakan layanan email gratis terbaru dari Microsoft.
Selain itu, Anda juga harus memperhatikan akun email yang tengah Anda gunakan. Karena, terdapat beberapa layanan email yang kemungkinan tidak mendukung fitur ini. Salah satunya adalah email Yahoo. Di Yahoo, Anda memang bisa memakai fitur ini, namun Anda diharuskan untuk membayar sejumlah uang per tahunnya.
Layanan email gratis yang telah dicoba dan berhasil adalah Gmail. Berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa Anda lakukan.
Pertama, yang perlu Anda lakukan adalah login di akun Gmail serta Outlok.com Anda.
Pastikan Anda menggunakan tampilan standar, karena fitur yang akan dipakai tidak akan muncul jika Anda memakai fitur tampilan HTML biasa.
Selanjutnya, buka tab penerusan dan POP/IMAP atau kalau dalam bahasa Inggris forwarding and POP/IMAP.
Pengaturan POP dan IMAP di GMail
Di situ akan terdapat tiga opsi, yakni Aktifkan POP untuk semua email, Aktifkan POP untuk email yang tiba dari sekarang dan Nonaktifkan POP. Baiknya yang Anda pilih adalah opsi kedua. Jika Anda memilih opsi pertama, maka seluruh email di inbox Gmail akan masuk dalam akun Outlook.com Anda.
Berikutnya buka email Outlook.com dan klik more mail settings.
More Mail Settings
Pilih Sending/receiving email from other account. Selanjutnya, Anda akan diminta untuk memasukkan alamat email dan password akun Gmail Anda.
Upload Email Account
Anda pun bisa membuat folder baru yang hanya berisi email dari akun Gmail Anda tersebut.
New Email Folder
Langkah terakhir, Anda tinggal klik sebuah email verifikasi yang ada di inbox Gmail Anda.
Read more: http://blog.fastncheap.com/tips-menyatukan-semua-jenis-email-dalam-akun-outlook-com/#ixzz2kfhM9xlS
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
HapusMemiliki banyak akun email menjadi kebiasaan banyak orang. Biasanya, setiap email tersebut memiliki tujuan khusus. Misalnya, satu email untuk keperluan pribadi, sedang email yang lainnya untuk keperluan bisnis. Kesulitannya, Anda harus membuka masing-masing akun. Namun terdapat cara untuk menyatukan semua akun tersebut dalam satu email.
HapusOutlook dan Gmail Bersatu
Dengan menggabungkan beberapa email menjadi satu, maka Anda hanya butuh membuka satu akun email untuk mengecek semua email yang Anda gunakan. Langkah ini pun tentu saja memberikan langkah singkat untuk mengetahui jika Ada email yang masuk atau ingin mengirim sebuah email.
Cara untuk melakukan langkah ini pun sangat mudah. Anda tidak memerlukan sebuah aplikasi tambahan apapun. Selain itu, cara ini telah dicoba menggunakan akun email Outlook.com yang merupakan layanan email gratis terbaru dari Microsoft.
Selain itu, Anda juga harus memperhatikan akun email yang tengah Anda gunakan. Karena, terdapat beberapa layanan email yang kemungkinan tidak mendukung fitur ini. Salah satunya adalah email Yahoo. Di Yahoo, Anda memang bisa memakai fitur ini, namun Anda diharuskan untuk membayar sejumlah uang per tahunnya.
Layanan email gratis yang telah dicoba dan berhasil adalah Gmail. Berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa Anda lakukan.
Pertama, yang perlu Anda lakukan adalah login di akun Gmail serta Outlok.com Anda.
Pastikan Anda menggunakan tampilan standar, karena fitur yang akan dipakai tidak akan muncul jika Anda memakai fitur tampilan HTML biasa.
Selanjutnya, buka tab penerusan dan POP/IMAP atau kalau dalam bahasa Inggris forwarding and POP/IMAP.
Pengaturan POP dan IMAP di GMail
Di situ akan terdapat tiga opsi, yakni Aktifkan POP untuk semua email, Aktifkan POP untuk email yang tiba dari sekarang dan Nonaktifkan POP. Baiknya yang Anda pilih adalah opsi kedua. Jika Anda memilih opsi pertama, maka seluruh email di inbox Gmail akan masuk dalam akun Outlook.com Anda.
Berikutnya buka email Outlook.com dan klik more mail settings.
More Mail Settings
Pilih Sending/receiving email from other account. Selanjutnya, Anda akan diminta untuk memasukkan alamat email dan password akun Gmail Anda.
Upload Email Account
Anda pun bisa membuat folder baru yang hanya berisi email dari akun Gmail Anda tersebut.
New Email Folder
Langkah terakhir, Anda tinggal klik sebuah email verifikasi yang ada di inbox Gmail Anda.
Verifikasi Email
Dengan melakukan langkah ini, Anda tak hanya bisa menerima email yang masuk ke akun Gmail. Anda juga bisa menulis email dengan akun Gmail melalui akun Outlook.com Anda.
caranya seperti ini gan
HapusPertama, yang perlu Anda lakukan adalah login di akun Gmail serta Outlok.com Anda.
Pastikan Anda menggunakan tampilan standar, karena fitur yang akan dipakai tidak akan muncul jika Anda memakai fitur tampilan HTML biasa.
Selanjutnya, buka tab penerusan dan POP/IMAP atau kalau dalam bahasa Inggris forwarding and POP/IMAP.
Pengaturan POP dan IMAP di GMail
Di situ akan terdapat tiga opsi, yakni Aktifkan POP untuk semua email, Aktifkan POP untuk email yang tiba dari sekarang dan Nonaktifkan POP. Baiknya yang Anda pilih adalah opsi kedua. Jika Anda memilih opsi pertama, maka seluruh email di inbox Gmail akan masuk dalam akun Outlook.com Anda.
Berikutnya buka email Outlook.com dan klik more mail settings.
More Mail Settings
Pilih Sending/receiving email from other account. Selanjutnya, Anda akan diminta untuk memasukkan alamat email dan password akun Gmail Anda.
Upload Email Account
Anda pun bisa membuat folder baru yang hanya berisi email dari akun Gmail Anda tersebut.
New Email Folder
Langkah terakhir, Anda tinggal klik sebuah email verifikasi yang ada di inbox Gmail Anda.
Verifikasi Email
Dengan melakukan langkah ini, Anda tak hanya bisa menerima email yang masuk ke akun Gmail. Anda juga bisa menulis email dengan akun Gmail melalui akun Outlook.com Anda. Sangat berguna dan ringkas bukan?
faktor apa saja yang mempengaruhi perkembangan e-mail saat ini. hingga berkembang begitu pesat..?
BalasHapusFaktor-Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan dan Perkembangan email
HapusPertumbuhan dan perkembangan merupakan dua proses yang berjalan sejajar dan berdampingan. Jadi proses pertumbuhan dan perkembangan tidak dapat dipisahkan satu dengan yang lain.
mungkin faktor yang mempengaruhi ada dari perkembangan iptek yang dari tahun ke tahun semakin tumbuh dan berkembang.
saya kira seperti itu.
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusApakah ada bahaya dari email?
BalasHapusMohon penjelasanya..
Bahaya-bahaya Ber E-mail
HapusE-mail dalam ilmu komputer adalah singkatan dari electronic mail (surat elektronik), yaitu metode mengirim pesan atau data dari komputer satu ke komputer lainnya melalui jaringan antarkomputer seperti internet atau intranet., Namun sayangnya, kesalahan kita dalam menggunakan email dapat berakibat fatal terhadap kerahasiaan email kita Mencegah masuknya virus. Virus biasanya di sebar melalui E-mail. Dengan cara menggunakan software anti virus dan layanan e-mail yang menawarkan perlindungan antivirus setidaknya mencegah menyebaran virus melalui e-mail. Dengan cara menghapus spam yang ada pada inbox email juga dapat menggurangi dari terinfeksinya virus atau worm yang menyebar melaui email. Dan anda jangan teruskan email yang berantai karena itu sering kali melampirkan virus pada emailnya. Jangan buka email yang tidak jelas lalu jangan klik link yang berada pada email tersebut Menghindari tekink phising.
Gmail
Trik phising di gunakan untuk mencuri data pribadi user, mereka sering kali mengirimkan email palsu untuk mengecoh anda agar memberikan data pribadi anda yang sangat sensitif. Bayangkan saja hal ini terjadi kepada anda maka data-data sensitive anda diketahui oleh orang lain Mengelola inbox
Kelola kotak masuk email anda dengan cermat, kalau perlu urutkan kan semua email yang masuk berdasarkan prioritas , subjek atau pun tanggalnya baca isi email dengan seksama sebelum anda membalas dan merespon si pengirim. Hiraukan email yang isinya kurang penting bagi anda bila perlu hapus agar tidak memenuhi inbox email anda karena nantinya akan memakan bandwidth lebih.
Membuat email dengan baik Tidak sulit untuk memberi kesan bahwa anda professional, ingat-ingat dasar menulis email yang baik sertakan juga penulisan dan ejaan yang benar, tuliskan dengan jelas subjek yang anda inginkan pada sebuah email yang anda kirim. Maka orang akan menilai anda professional dan bijak dalam menggunakan email..
Ber-attachement dengan baik Jangan kirim file yang terlalu besar, karena akan memakan banyak bandwidth. hanya buka attachement dari sumber yang terpercaya dan jangan lupa scan file attachement dengan antivirus yang anda miliki untuk menghindari dari persebaran virus melalu attachement. Jangan mengirim informasi sensitif Jangan sekali-kali anda mengirim hal-hal sensitif atau sebuah aib yang bisa membuat anda atau rekan anda malu jika rahasianya terbongkar. jangan anggap sebuah email rahasia, karena email juga tidak jauh berbeda dengan surat dari pos.
Lindungi alamat email Jangan sebar alamat email teman anda apa lagi teman bisnis anda dengan cara mendaftarkan email anda pada forum, group atau papan bulletin di internet. Karena mereka nantinya akan mengirimkan newsletter ke email anda sekitar berita-berita terbaru dari web mereka. Atau pun email berantai lainnya.
Yahoo Mail
Berfikir sebelum membalas email Berfikir sebelum membalas email yang anda terima sangat penting, jangan sampai terjadi salah menanggapi si pengirim email. Pastikan bahwa apa yang anda tulis sama maksudnya seperti yang anda fikirkan pada saat itu, contohnya jika anda mengirimkan lelucon kepada teman anda bisa jadi teman anda menyalah artikan lelucon yang anda kirim. Alamat si penerima salah
Jangan sampai anda salah mengirim sebuah email pada seseorang yang sama sekali tidak mengenal anda. Bayangkan jika anda menggosipi si A dengan si B ternyata anda malah salah mengirim ke si A orang yang anda gosipi. Bayangkan apa yang akan terjadi pada anda.
Apa nama E-mail gratis yang menyediakan kapasitas isinya (Gyga Bite) yang paling tinggi?
BalasHapusAnda bebas menentukan berapa Gyga Byte yang diinginkan, asalkan sanggup membayar. Yahoo.com, selain menyediakan email gratis, juga menyediakan email berbayar.
HapusNamun jika anda ingin memiliki email gratis dengan kapasitas penampungan yang besar, ada beberapa penyedia email yang bisa jadi pilihan anda, berikut daftarnya :
• gmail.com, menyediakan kapasitas penyimpanan email yang tidak terbatas.
• inbox.com, menyediakan kapasitan penyimpanan sebesar 5 GB.
• hotmail.com, menyediakan kapasitan penyimpanan sebesar 5 GB.
• yahoo.com, menyediakan kapasitan penyimpanan sebesar 2 GB.
• bigstring.com, menyediakan kapasitan penyimpanan sebesar 2 GB.
• Dan masih banyak lagi yang lainnya.
Ini broo
HapusBigString.com
Layanan berbayar, dengan kapasitas sebesar 2 GB hingga 20 GB
sya mncoba mnjwb
Hapusgmail.com, menyediakan kapasitas penyimpanan email yang tidak terbatas.
inbox.com, menyediakan kapasitan penyimpanan sebesar 5 GB.
hotmail.com, menyediakan kapasitan penyimpanan sebesar 5 GB.
yahoo.com, menyediakan kapasitan penyimpanan sebesar 2 GB.
bigstring.com, menyediakan kapasitan penyimpanan sebesar 2 GB.
Dan masih banyak lagi yang lainnya.
1. Namun jika Bapak ingin memiliki email gratis dengan kapasitas penampungan yang besar, ada beberapa penyedia email yang bisa jadi pilihan bapak, yaitu :
Hapusgmail.com, menyediakan kapasitas penyimpanan email yang tidak terbatas.
inbox.com, menyediakan kapasitan penyimpanan sebesar 5 GB.
hotmail.com, menyediakan kapasitan penyimpanan sebesar 5 GB.
yahoo.com, menyediakan kapasitan penyimpanan sebesar 2 GB.
bigstring.com, menyediakan kapasitan penyimpanan sebesar 2 GB.
Dan masih banyak lagi yang lainnya.
apa saja situs situs penyedia email ?
BalasHapussitus-situs penyedia e-mail :
Hapus1. Gmail
2. Yahoo Email Service
3. AIM Mail
4. Windows Live Hotmail
5. GMX Mail
6. Inbox.com
7. Mail.com
8. My Own Email
9. Easy.com
10. Excite.com
11. Hush Mail
12. MyRealBox
13. Postmaster
14. Softhome
15. Eramuslim
16. Disctarra
17. MAIL.RU
18. TELKOM.NET
19. PLASA.COM
1.Gmail http://gmail.com
Hapusadalah layanan email dari google. Gmail merupakan layanan email dan chat. Gmail menyediakan ruang penyimpanan yang tidak terbatas. Gmail memiliki banyak fitur seperti POP dan IMAP yang bisa dimanfaatkan untuk menggunakan email client seperti outlook express (termasuk microsoft outlook) maupun aplikasi handphone.
2.yahoo http://mail.Yahoo.com
merupakan perintis layanan email gratis sehingga memiliki banyak pengguna. Di samping layanan emailnya, yahoo juga banyak digunakan untuk chatting dengan aplikasi instant messenger atau sering disebut YM. Yahoo juga menyediakan ruang penyimpanan yang tidak terbatas, akan tetapi yahoo international dengan TLD .com tidak memiliki fitur POP dan IMAP.
Layanan tersebut hanya terdapat pada Yahoo Regional seperti Yahoo.co.id untuk Indonesia.
3. AIM Mail http://dashboard.aim.com/aim
layanan email gratis berbasis web dengan ruang penyimpanan tidak terbatas, perlindungan spam yang bagus dan antar muka yang mudah digunakan. AIM Mail juga menawarkan akses POP dan IMAP sehingga lebih fleksibel bagi anda yang mempunyai rutinitas tinggi dalam penggunaan email.
4. Windows Live Hotmail http://hotmail.com
Merupakan penyedia layanan email gratis dengan ruang penyimpanan sebesar 5 GB, sistem pencarian yang cepat, keamanan yang solid dan antar muka yang mudah digunakan sebagai program email desktop. Windows Live Hotmail selalu memeriksa email yang masuk dengan scanning virus sehingga lebih aman. Akan tetapi dengan jalanya fitur-fitur tersebut, kecepatan akses dikorbankan sehingga menjadi lebih lambat.
5. GMX Mail http://gmx.com
menawarkan akun email dengan ruang penyimpanan sebesar 5 GB dengan fitur POP sebaik layanan IMAP . Dengan memiliki akun GMX Mail sahabat juga bisa membaca akun email lain termasuk Yahoo, Gmail, dan Windows Live Hotmail.
6. http://Inbox.com
menawarkan layanan email gratis dengan ruang penyimpanan sebesar 5 GB (untuk warga Amerika Serikat, Canada, dan Inggris). Sedangkan untuk user dari negara lain hanya sebesar 2 GB. Namun dengan memiliki akun di Inbox.com kita akan mendapatkan homepage Inbox.com pribadi serta Online Photosharing dengan ruang penyimpanan sampai 30 GB.
7. Mail.com http://www.mail.com
sangat bagus untuk sebuah nama domain email. Dengan mendaftar di Mail.com sahabat bisa memilih bermacam-macam domain untuk email sahabat. Akan tetapi layanan keamanan di mail.com lebih sedikit jika dibandingkan dengan layanan email lainnya.
8. My Own Email www.myownemail.com
Situs ini hampir sama dengan www.mail.com yang memberikan sahabat keleluasaan memilih sejumlah nama domain untuk accaount email sahabat. Kapasitas email yang diberikan oleh situs ini adalah 50 pesan, namun mereka memiliki beberapa fitur yang cukup baik, seperti Encrypt outgoing messages, Unlimited Signatures, Priority Notification, Signature Files, SpamFilter, dan sebagainya.
9. Gawab.com Gawab.com
sangat, cepat, stabil dan sangat berguna layanan email gratis dengan 10 GB memori, akses POP dan IMAP juga banyak yang berbasis web hore. sayangnya Gawab.com tidak memberikan sahabat akses ke label, dan pencarian pesan yang hilang.
10.BigString.com BigString.com
mempunyai memori gratis 2 GB layanan email yang aman dan surat tercatat layanan dan memungkinkan sahabat melindungi sandi dari kadaluarsa atau mengedit pesan yang dikirim, misalnya.Sayangnya, BigString.com tidak dilengkapi dengan fitur yang baik untuk menangani surat masuk dan tidak memiliki alat pengorganisasian
1.Gmail
Hapusmail.google.com
Gmail merupakan layanan email dan chat dari Google Inc. yang ditemukan oleh Paul Buchheit. Gmail menyediakan kapasitas penyimpanan hingga
10 GB dengan perlindungan terhadap kotak masuk spam.
Gmail juga dapat mengirimkan attachment(lampiran) sampai 25MB per email dan fitur-fitur menarik termasuk pengelompokan email masuk sehingga mudah untuk dilihat.
Sejak di launching 1 April 2004 sudah 500 juta lebih orang menggunakan Gmail
2. Yahoo!Mail
mail.yahoo.com
Yahoo!mail merupakan layanan gratis dari Yahoo dengan kapasitas
penyimpanan hingga 5GB. Rocketmail dan ymail juga merupakan
bagian
dari Yahoo!Mail.
Yahoo!mail diluncurkan pada 8 0ktober 1997 dan saat ini lebih dari
300 juta akun yahoo mail digunakan.
3. Outlook.com / MSN/ Hotmail
https://www.outlook.com
Outlook.com merupakan web berbasis email milik microsoft. Corp
dan merupakan layanan email terbesar kedua. Diluncurkan pada 4 juli 1996 (Hotmail) 31 juli 2012 (Outlook) dan saat ini sudah melayani lebih dari 420 juta pengguna di seluruh dunia.
Outlook merupakan versi terbaru dari Hotmail, Windows Live Hotmail, Msn Hotmail dari Microsoft
Walaupun begitu kita tetap bisa mengakses akun email hotmail, msn email terdahulu dan membuat akun baru dengan domain outlook, hotmail dan live.com.
3. AOL Mail / AIMMail
mail.aol.com
Aol mail atau disebut juga AIM mail merupakan layana email gratis dari AOL (American Online) .
Aol menyediakan kapasitas penyimpanan hingga 5GB dan perlindungan terhadap spam.
Diluncurkan pada 21 maret 1993 dan saat ini tersedia dalam 54 bahasa.
4. Mail.com
www.mail.com
Mail.com merupakan layanan email berbasis web dan portal milik United Internet.
Mail.com menyediakan penyimpanan sebesar 2GB dan perlindungan terhadap spam.
5. GMX.Mail
www.gmx.com
GMX Mail merupakan layanan email gratis dari GMX (Global Mail Exchange) milik United Internet
yang berbasis di German. Gmx mail menyediakan kapasitas penyimpanan hingga 5GB dengan
50MB kapasitas per email dan perlingdungan terhadap malware dan spam
6. Nokia Mail
https://www.nokiamail.com
Layanan email gratis dari Nokia bagi pengguna telepon nokia dengan kapasitas tak terbatas
yang bekerja sama dengan Yahoo. Inc.
7. iCloud
www.icloud.com
Layanan email gratis dari Apple Inc. dengan kapasitas penyimpanan 5GB
Sama seperti nokia mail, icloud sepertinya juga dihadirkan buat pengguna produk-produk Apple.Inc
8. INBOX.COM
www.inbox.com
Layanan email gratis dengan tambahan photosharing. Inbox.com menyediakan kapasitas
penyimpanan hingga 5GB namun sayang tidak tersedia untuk Indonesia.
9. Zoho Mail
www.zoho.com/mail.
Layanan email gratis dari zohomail.com dengan kapasitas pemyimpanan online terbatas.
Umumnya zoho mail ditujukan untuk pengguna profesional dan umum.
10. FastMail
https://www.fastmail.fm
Fastmail merupakan layanan email gratis dan premium dari
FastMail.com FastMail terdiri dari 3 kategori mail yaitu :
Personal, Bussiness, dan Family Email dengan harga yg berbeda.
11. Opera Mail
Opera mail merupakan layanan email gratis dari opera yang teringrasi
langsung dengan layanan blog dan photodari opera.
Saya akan menjawab pertanyaan dari Nisa Hadaina :
HapusBerikut langkah-langkah untuk menghidupkan 2-Step Verification account Gmail :
1. Pertama-tama, pastinya silahkan login dulu ke Gmail kamu. Setelah itu, cari dan klik menu ‘account’ lalu kamu akan menuju ke halaman 2-Steps verification. Silahkan klik ‘Start setup’. Silahkan masukkan no hp kamu. Pilih ‘Get a code in a text message’ kalau kamu menginginkan verfikasi dari sms, atau pilih ‘Get a code with a voice call’ jika menginginkan verifikasinya menggunakan pesan suara. Setelah kamu pilih, lalu klik ‘Send phone code’.
2. Tunggu beberapa saat hingga menerima sms dari Google, dan masukkan kode verifikasi yang tertera pada sms. Silahkan ‘Next’.
3. Pada langkah ke tiga, anda akan menuju ke halaman ‘Make this a trusted computer?’. Ini bermaksud untuk memastikan apakah computer yang kamu gunakan (ketika login keg mail) benar-benar dapat dipercaya. Jika kamu menggunakan komputer umum, jangan di centang option ‘trust this computer’. Tapi jika kamu menggunakan computer pribadi, silahkan di centang untuk memverifikasi komputer kamu selama tenggat waktu 30 hari ke depan. Setelah kamu tentukan, silahkan klik ‘Next’
4. Kemudian langkah terakhir, silahkan klik ‘TURN ON 2-STEP VERIFICATION’. Taa daa.., finish dehh!
Untuk memastikan apakah 2-Step Verification Gmail kamu sudah aktif, silahkan kamu coba login lagi, dan perhatikan apakah terdapat ‘Setup complete. 2-Step verification has been turned on turned on for this account’? Kalau ada, itu tandanya kamu berhasil mengaktifkan security sms untuk account Gmail kamu.
Okay, mungkin ini bisa menjadi satu tips atau cara memberikan pengamanan ekstra pada account Gmail. Kalau Google sendiri merekomendasikan untuk menggunakan feature ini, kenapa enggak digunakan?
NB : Sedangkan cara mematikan 2-Step verification account Gmail kamu, silahkan menuju ke Account >> Edit 2-Step verification >> klik Turn off 2-step verification.
siapa nama penemu e-mail?????????????
BalasHapusIni dia
HapusRaymond Samuel Tomlinson
Raymon Samuel Tomlinson.
HapusRaymon Samuel Tomlinson.
HapusRaymon Samuel Tomlinson.
Hapusraymon samuel tomlinson
Hapussaya bertanya Kenapa saya tidak bisa menerima dan mengirim email, padahal status send/receive saya complete?
BalasHapusJika ada menemui kendala seperti ini, mohon perhatikan langkah-langkah berikut:
Hapus1. Pastikan bahwa username adalah nama email lengkap: aku@company.com <– ini adalah email dan username Anda, bukan cuma ditulis aku saja.
2. Password adalah sesuai dengan yang dibuat di cpanel (perhatikan besar kecilnya penulisan)
3. Space server masih available (terlihat di cpanel)
4. Space email masih ada (quota masih ada)
5. Mail diwebmail folder seperti di SENT, TRASH etc sdh dihapus
6. Provide us the USER and PASS cpanel so that we can see it.
Adakah penyedia jasa layanan email gratis yang berasal dari Indonesia??? Sebutkan?? beserta kekurangan dan kunggulannya??
BalasHapusBerikut beberapa Penyedia Jasa Email Gratisan dan Kelebihannya :
HapusGmail (Google Mail)
Gmail merupakan layanan emal dari Google. Kapasitas dalam menampung email sangat banyak, sehingga anda tidak perlu lagi menghapus email-email lama Anda. Keunggulan lain dari Gmail ini adalah mendukung adanya akomodasi POP dan IMAP yang memungkinkan email di Gmail dapat diambil menggunakan software mail client. fitur ain adalah GTALK dan sms gratis serta spam filter. Gmail dapat diaskses melalui http://mail.google.com
Yahoo! Mail
Merupakan layanan email yang mempunyai pengguna yang cukup banyak di Indonesia. Fitur dari Yahoo! Mail ini adalah kapasitas simpan yang luas, sms, dan mempunyai integrasi dengan Instan Messaging bernama Yahoo! Messenger. Yahoo juga mempunyai spam filter yang akan memasukkan spam email ke junk mail. Yahoo! Mail dapat diakses melalui http://mail.yahoo.com
AIM Mail
Layanan email yang memberikan kapasitas simpan yang tak terbatas, juga memilki perlindungan dari spam yang baik. Keunggulan lainnya adalah adanya POP dan IMAP. AIM Mail dapat diakses melaui http://webmail.aol.com
GMX Mail
Merupakan penyedia jasa email gratisan yang cukup baik, memilki kapasitas sekitar 5GB dan memiliki akses POP dan IMAP sehingga dapat di download melalui email client. Fitur lain dari GMX Mail adalah perlindungan dari virus dan spam. GMX Mail dapat diakses melaui http://gmx.com
Zenbe
Adalah alternatif penyedial jasa email gratisan yang cukup unik penataanya. Memilki fasilitas label dan pencarian email. Selain itu juga dapat di integrasikan dengan calender, twitter, dan facebook. Fokus Zenbe adalah simpel dan elegan tapi tidak mengabaikan keamanan dengan adanya spam filter. Zenbe dapat diaskses melaui http://www.zenbe.com
Keunggulan:
Bisa memilih program yang paling sesuai.
Bisa menggunakan theme/desain yang diinginkan.
Bisa memasang plugin/widget yang diinginkan.
Memiliki kendali penuh terhadap kode-kode program.
Kekurangan:
Membayar biaya web hosting.
Harus bertanggung jawab dalam hal backup data secara rutin.
Harus bertanggung jawab dalam melakukan update setiap ada versi baru.
bagaimana cara mengirim file dalam bentuk lampiran file?
BalasHapusnda dapat menggunakan Fitur Attachment/Lampiran untuk mengirimkan dokumen anda.
HapusDengan cara :
1. Klik Lampirkan File (di tab Lampiran di samping penjepit kertas) di atas jendela Tulis Pesan.
Catatan: Secara default, Anda dapat memilih lebih dari satu file pada satu waktu. Jika Anda menghendaki untuk hanya meng-upload satu file saja, klik anak panah di sebelah Lampirkan File dan pilih Dasar (Paling Handal). Pengaturan ini disarankan jika Anda mengalami masalah dalam melampirkan file.
2. Anda akan melihat jendela pencari file yang biasa pada komputer Anda, bukan jendela Yahoo! Mail. Cari file yang akan dilampirkan, kemudian pilih file tersebut. Perhatikan bahwa Anda dapat melampirkan lebih dari satu file sekaligus – untuk itu, sorot lebih dari satu file dalam jendela pencari file.
3. Klik Buka atau OK.
4. Anda akan melihat nama file muncul di atas jendela Tulis Pesan.
5. Jika Anda memutuskan untuk tidak menyertakan lampiran, klik Hapus di sebelah nama file yang dilampirkan.
Anda dapat mengirim berbagai jenis file sebagai lampiran, termasuk dokumen word processor atau spreadsheet, file audio, file gambar (bmp, jpg., gif, dsb.), halaman web yang disimpan sebagai file HTML, dan lainnya. Ukuran maksimum email Anda adalah 25MB.
1. Buka akun email yahoo Anda dengan username dan passwordnya.
Hapus2. Klik compose message atau create message , isi email penerima, judul pesan dan isi pesan lalu klik attachment dan klik attach files seperti yang tertera pada gambar di bawah ini :
3. Setelah klik attachment akan terbuka jendela file windows explorer, pilih dengan cara men-double klik pada file yang ingin dilampirkan. Jenis filesnya seperti yang sudah disebutkan bisa dokumen word, pdf, excel, beberapa format gambar, dan file terkompres. Tunggu hingga proses upload file selesai. Anda bisa mengirim beberapa file dalam satu kali pengiriman email. Maksimum file pengiriman (sampai ditulis artikel ini) adalah 25 MB dan kemungkinan akan ditambah kapasitasnya sesuai dengan adanya persaingan dengan penyedia layanan email lain.
4. Setelah file atau beberapa file attachment berhasil di upload lalu klik send atau kirim.
Tunggu beberapa detik dan email beserta file lampiran terkirim. Jika ada pertanyaan silahkan isi komen di bawah ini.
nih jawabanyya
HapusCara Mengirim Lampiran Dalam Bentuk File Di Dalam Email
File lampiran doc, pdf, zip, jpg dan yang lainya bisa dilampirkan melalui email atau yang di sebut file lampiran (attachment files). Beberapa jenis file tertentu ada yang ditolak untuk dikirimkan seperti file .exe atau aplikasi dan file yang sudah terinfeksi virus.
Berikut penjelasan tentang langkah langkah mengirim file lampiran (attachment files) melalui yahoomail, walaupun demikian untuk pengguna yang menggunakan layanan gmail kurang lebih garis besarnya sama.
1. Buka akun email yahoo Anda dengan username dan passwordnya.
2. Klik compose message atau create message , isi email penerima, judul pesan dan isi pesan lalu klik attachment dan klik attach files seperti yang tertera pada gambar di bawah ini :
3. Setelah klik attachment akan terbuka jendela file windows explorer, pilih dengan cara men-double klik pada file yang ingin dilampirkan. Jenis filesnya seperti yang sudah disebutkan bisa dokumen word, pdf, excel, beberapa format gambar, dan file terkompres. Tunggu hingga proses upload file selesai. Anda bisa mengirim beberapa file dalam satu kali pengiriman email. Maksimum file pengiriman (sampai ditulis artikel ini) adalah 25 MB dan kemungkinan akan ditambah kapasitasnya sesuai dengan adanya persaingan dengan penyedia layanan email lain.
4. Setelah file atau beberapa file attachment berhasil di upload lalu klik send atau kirim.
Apakah ada dampak negatif dari penggunaan email ?
BalasHapusBikin orang cepat stress berikut alasannya Mengirim surat lewat e-mail sudah menjadi hal yang lumrah dalam pekerjaan saat ini. Mengirim surat lewat e-mail jauh lebih praktis dan cepat dibanding mengirim memo atau surat tulis. Namun, sering berkirim surat via e-mail juga membuat karyawan lebih rentan stres.
HapusSebuah penelitian yang dilakukan University of California, Irvine bersama peneliti dari Angkatan Darat Amerika Serikat menemukan bahwa orang yang tidak mengecek e-mail secara teratur di tempat kerja lebih sedikit tingkat stresnya dan lebih produktif.
Penelitian ini memantau 13 orang karyawan di kantor yang diminta untuk tidak membuka atau mengirim surat lewat e-mail selama 5 hari. Hasilnya, para karyawan lebih banyak menghabiskan waktu berfokus pada satu tugas di tempat kerja dan lebih sedikit memindah-mindah layar komputer dari satu windows ke windows lainnya dibanding karyawan yang sering membuka pesan elektronik.
Para peneliti juga menguji tingkat stres para peserta penelitian dengan memantau denyut jantungnya dan menemukan bahwa tingkat stres para peserta jauh lebih rendah jika tidak memeriksa e-mail secara rutin.
"Kami menemukan bahwa orang lebih sedikit tingkat stresnya jika tidak membuka e-mail dan menunjukkan bahwa ada cara untuk mengubah penggunaan e-mail dalam lingkungan kerja. Kami sarankan melakukan apa yang disebut batching e-mail, yaitu perusahaan atau organisasi mengirim e-mail sekali atau 2 kali sehari, tidak mengirim email terus-menerus sehingga karyawan tidak memeriksa e-mail setiap 10 menit," kata peneliti, Gloria Mark, profesor informatika seperti dilansir The Atlantis, Senin (7/5/2012).
Mark telah mempelajari efek e-mail di tempat kerja sejak tahun 2004. Mark juga menyarankan agar para karyawan mengambil cuti e-mail, yaitu di mana para karyawan berlibur selama beberapa hari tidak membuka e-mailnya.
"Kami juga mendapatkan data tingkat stres para peserta setiap detik dari tes kami. Kami menemukan bahwa selama 5 hari tidak mengecek e-mail, tingkat stres peserta menurun drastis dibandingkan saat rutin mengecek email," kata Mark.
Penelitian yang dibiayai oleh Angkatan Darat dan National Science Foundation di Amerika Serikat ini juga menemukan bahwa orang yang menggunakan e-mail secara teratur rata-rata mengganti layar windows komputernya sebanyak 37 kali per jam. Orang yang tidak mengecek e-mail secara teratur lebih sedikit mengganti windows komputernya, yaitu sekitar 18 kali dalam 1 jam.
Tapi, ada sisi negatifnya jika benar-benar tidak menggunakan e-mail sama sekali. Para peserta penelitian melaporkan bahwa mereka merasa terisolasi jika tidak mendapat akses membuka e-mail untuk jangka waktu yang lama. Peserta dapat menemukan solusinya dengan cepat, yaitu meminta rekan-rekannya yang masih bisa mengakses e-mail untuk mengecek apakah ada pesan masuk yang penting.
terimakasih jawabannya :)
Hapusapa saja website penyedia email berbayar?
BalasHapussaya jawab pertanyaan dari yulis
Hapuse-mail berbayar
e-mail berbayar tidak ada bedanya dengan e-mail gratis. yang membedakan hanya jika kita menggunakan e-mail berbayar, maka ada biaya yang dikenakan untuk pemakainya
kebanyakan e-mail berbayar digunakan pada perusahaan - perusahaan
contohnya : amaanda@namaperusahaananda.com atau misalnya ummi@umishop.com
2. Spamex.com – Situs layanan ini menciptakan alamat email yang tidak akan bisa dilihat oleh si penerima surat. Email dari orang tertentu bisa ditolak secara permanen sehingga tidak akan pernah masuk ke kotak inbox. Versi gratisnya berlaku selama 30 hari sebagai uji coba, dan setelah kedaluarsa kau bisa berlangganan dengan tarif sekitar Rp100 ribu untuk satu tahun.
Hapus3. Dodgeit.com – Untuk membuat alamat email palsu yang hanya bisa menerima, dipakai terutama untuk menolak spam.
4. BigString.com – Layanan berbayar, dengan kapasitas sebesar 2 GB hingga 20 GB, tergantung jenis akun yang dipilih. Bisa menghapus atau menarik kembali email yang terlanjur dikirim. Bisa melacak jam berapa suratmu dibaca si penerima dan berapa kali dia membacanya. Email yang terkirim bisa terhapus secara otomatis ketika si penerima sedang membacanya.
5. HoaxMail.co.uk – Gratis, untuk mengirim email dan pesan SMS secara anonim. Bisa dipakai dari negara manapun.
6. Mail.com – Ini layanan email gratis. Uniknya, kita bisa memilih domain kesukaan – akhiran email -dari sekitar 250 domain yang tersedia. Misalnya bila kau seorang wartawan buatlah alamat suratmu “namamu@journalist.com” atau untuk guru dengan alamat email “namamu@teacher.com”. Tetapi layanan ini memuat iklan-iklan banner dalam ukuran besar sehingga cukup mengganggu saat kita mengakses email.
7. FutureMe.org – Fitur mengirim email yang sangat unik. Seperti namanya, kau bisa mengirim email detik ini untuk diterima oleh alamat tujuan pada waktu akan datang, sesuai jadwal yang kau setting.
8. Fuser.com – Dengan memakai Fuser, kau bisa sekaligus melihat semua emailmu yang terdaftar di layanan lain, seperti di Yahoo Mail, GMail, Hotmail, dll.
9. Pranketh.com – Tulis sebuah surat seakan-akan dikirim oleh orang lain.
10. Postful.com – Layanan email berbayar. Tulis sebuah surat, lalu ketikkan alamat rumah/tempat tinggal si penerima, dan kirim ke layanan ini. Mereka akan mencetak suratmu dan menyampaikannya lewat jalur pos atau kurir.
11.yuurok.com -
Layanan email yang dapat dengan cepat cara pembuatannya .
Berikut ini beberapa perbedaan antara Gmail dan Yahoo! Mail:
BalasHapusAttach File
Gmail: attach bias langsung dilakukan di halaman yang sama ketika kita mau kirim email.
Yahoo! : kita harus buka halaman yang berbeda untuk melakukan attach file. Jika ingin attact lebih dari satu file, kita perlu melakukan klik tambah attach untuk memasikkan file kita. Pada beberapa orang mungkin bias mengganggu.
Instan Massenger
Gmail: Tidak mempunyai fasilitas IM yang berada di halaman email.
Yahoo! : IM berada di halaman email. Ini memungkinkan untuk selalu bisa mengikuti update informasi dari teman-teman kamu. Namun bagi saya sendiri, ini sungguh menjengkelkan dan page-load menjadi sangat lama.
Buku Email (Address Book)
Gmail: ketika kita melakukan sent email, maka alamat email akan otomatis masuk kedalam kotak email, kecuali kita menghapusnya
Yahoo!: kita harus manual melakukan save alamat email kedalam buku email.
Membalas Email
Gmail: ketika kita membalas email, maka balasan email tersebut akan masuk dibawah email yang pertama. Ini memudahkan untuk melacak percakapan-percakapan kita sebelumnya.
Yahoo!: balasan email berdiri sendiri dan tidak jadi satu.
Folder Spam.
Gmail: email yang termasuk span akan otomatis masuk ke folder spam, dan biasanya spam ini adalah email yang berisi marketing.
Yahoo!: hampir lebih hebat daripada Gmail karena email yang tidak dikenal juga bisa masuk ke spam. Akibatnya jika kita memperoleh email yang baru, penting dan terus menerus bisa masuk kedalam folder spam, karena dianggap spam.
Store and Search
Gmail didesain dengan mengutamakan sistem pencarian
yang canggih, sehingga tidak membuat pemakai
harus memilah-milah emails ke dalam folder-folder.
Pemakai dapat menyimpan semua email
dan mencarinya sesuai dengan keyword yang dibutuhkan.
Yahoomail kelihatannya tidak mementingkan mesin pencari
sehingga pemakai harus membuat folder-folder
untuk mempermudah pencarian.
Thread
Perbedaan utama dari Yahoomail dan Gmail
adalah di thread pesan.
Gmail memiliki fasilitas thread messages
dimana pesan-pesan dengan subject yang sama
dikumpulkan menjadi satu pesan panjang.
Username
Karena Gmail masih relatif lebih baru,
kemungkinan nama user yang anda kehendaki masih tersedia.
Speed
Dari hasil research di internet,
masih lebih banyak orang yang mengatakan
kalau site Gmail jauh lebih cepat dari site YahooMail.
Email Forwarding dan POP
Gmail masih memberikan GRATIS fasilitas
email forwarding dan POP sementara YahooMail
hanya untuk premium members.
pekai email yahoo sama gmail enak mana? perbedaannya apa?
BalasHapusmenurut saya enak makai gmail, karena bisa untuk mengomentari blog seperti saat ini.
HapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusbagaimana cara mengaktifkan Gmail 2-Step Verification ??
BalasHapusSo, berikut langkah-langkah untuk menghidupkan 2-Step Verification account Gmail :
Hapus1. Pertama-tama, pastinya silahkan login dulu ke Gmail kamu. Setelah itu, cari dan klik menu ‘account’ lalu kamu akan menuju ke halaman 2-Steps verification. Silahkan klik ‘Start setup’. Silahkan masukkan no hp kamu. Pilih ‘Get a code in a text message’ kalau kamu menginginkan verfikasi dari sms, atau pilih ‘Get a code with a voice call’ jika menginginkan verifikasinya menggunakan pesan suara. Setelah kamu pilih, lalu klik ‘Send phone code’.
2. Tunggu beberapa saat hingga menerima sms dari Google, dan masukkan kode verifikasi yang tertera pada sms. Silahkan ‘Next’.
3. Pada langkah ke tiga, anda akan menuju ke halaman ‘Make this a trusted computer?’. Ini bermaksud untuk memastikan apakah computer yang kamu gunakan (ketika login keg mail) benar-benar dapat dipercaya. Jika kamu menggunakan komputer umum, jangan di centang option ‘trust this computer’. Tapi jika kamu menggunakan computer pribadi, silahkan di centang untuk memverifikasi komputer kamu selama tenggat waktu 30 hari ke depan. Setelah kamu tentukan, silahkan klik ‘Next’
4. Kemudian langkah terakhir, silahkan klik ‘TURN ON 2-STEP VERIFICATION’. Taa daa.., finish dehh!
saya mau tanya..
BalasHapusApa yang bisa saya lakukan jika akun tersambung saya tidak mengunduh email?
Di Outlook Web App, navigasi ke Opsi > Akun > Akun Tersambung. Pilih akun tersambung yang tidak mengunduh email lalu klik Detail. Periksa bagian Status Saat Ini di akun untuk mengetahui mengapa Anda tidak bisa mengunduh email dari akun tersebut. Bagian Status Saat Ini akan memberi tahu Anda cara mengatasi masalah dengan sambungan akunAnda. Setelah Anda melakukan perubahan yang disarankan di bagian Status Saat Ini, klik Simpan. Outlook Web App akan mencoba tersambung kembali ke akun. Kami menyarankan Anda mengatasi masalah dengan akun tersambung seperti ditunjukkan di bagian Status Saat Ini untuk akun tersebut dan bukan menghapus sambungan akun. Jika Anda menghapus dan membuat ulang sambungan, pesan yang telah Anda unduh sebelumnya akan diunduh kembali.
Hapuse-mail berbasis POP
BalasHapusPOP adalah singkatan dari Post Office Protocol,sedangkan POP3adalah POP jenis terakhir. Sehingga, proses yang dilalui sebuahemail mirip dengan yang dialami oleh sebuah mail (surat biasa), yangharus melewati beberapa kantor pos perantara sebelum akhirnya sampai tujuan. Sama seperti dengan email, sebuah email akan melewatibeberapa komputer yang berperan sebagai router atau email server,sebelum akhirnya tiba pada email server yang ada pada ISP di manaalamat email kitaterdaftar.POP3 biasanya selalu disandingkan dengan SMTP (Simple Mail TransferProtocol).
Fungsi dari keduanya saling mendukung, di mana POP3 digunakan untuk mengambil email dari komputer server ke komputer client (pengguna), dan SMTP digunakan untuk mengirimkan email darikomputer client yang dititipkan ke pada komputer server untuk dikirimkan ke komputer server tujuan.
Perbedaan antara POP email dan Web-based email :
1. Email berbasis pop3 dapat dibuka hanya oleh komputerpemakai,sedangkan emai berbasis web, bisa dilihat oleh siapa sajayang sedang mengakses internet
2. Melalui email berbasis pop3 akses internet pada saat mengirim danmenerima dapat dikurangi, sedangkan pada email berbasis web aksesinternet tidak boleh sampai putus saat akses email, mulai darimengirim sampai menerima
3. Melalui sistem pop3 kita dapat membaca email secara offline tanpaharus tersambung dengan layanan internet, sedangkan email secara web harus tetap tersambung dengan internet walaupun membaca.
4. Untuk menggunakan email berbasis pop3 kita perlu tersambung secaralangsung pada jaringan atau penyedia layanan ,dan perlu memilikiaplikasi mail client.sedangkan melalui email berbasis web. Setelah tersambung ke Internet lewat jaringan atau penyedia layananInternet, kita dapat mengarahkan browser web komputer kita ke webyang menyediakan jasa email web, seperti dan masuk ke akun kita
Bagaimana cara kerja email forwading? mohom jelaskan
BalasHapusSaya akan menjawab pertanyaan dari isma aulia
HapusKetika anda melakukan registrasi Account Alumni, Anda akan memperoleh alamat email @alumni.itb.ac.id. Bersamaan dengan itu, Anda diharuskan untuk mengisi alamat email yang akan difungsikan sebagai penerima email @alumni.itb.ac.id. Ketika ada email masuk ke account_anda@alumni.itb.ac.id, email akan diforward ke alamat email yang telah anda tentukan.
caranya yaitu sebagai berikut :
HapusKetika anda melakukan registrasi Account Alumni, Anda akan memperoleh alamat email @alumni.itb.ac.id. Bersamaan dengan itu, Anda diharuskan untuk mengisi alamat email yang akan difungsikan sebagai penerima email @alumni.itb.ac.id. Ketika ada email masuk ke account_anda@alumni.itb.ac.id, email akan diforward ke alamat email yang telah anda tentukan.
Anda mungkin memiliki beberapa domain. Dan ingin domain-domain tersebut memiliki alamat email masing-masing. Misalnya, untuk adabisnis.com ada beberapa email seperti : order@adabisnis.com, admin@adabisnis.com, webmaster@adabisnis.com. Ataupun frenita.com, seperti : grace@frenita.com, admin@frenita.com. Kalau email itu adalah merupakan email utama dan mendapat banyak email perharinya, tentunya akan berdampak pada membengkaknya kapasitas hosting. Solusinya? gunakan fasilitas google apps. Tapi dengan menggunakan google apps Anda akan tetap harus mengecek masing-masing email itu satu per satu kan? Ga hemat waktu dehh…
HapusNah, bagaimana caranya agar saya bisa membuka semua alamat email di atas dengan satu alamat email utama saya ? Caranya dengan email forwarder. Jadi semua email di atas merupakan alamat email yang fungsinya cuma meneruskan email yang datang. Cara kerjanya sama halnya dengan domain/url forwarder.
Yuk sekarang kita akan buat email forwarder. Ikuti langkah-langkah di bawah ini :
1. Masuk ke cPanel hosting Anda
2. Lalu cari tab mail, dan klik icon “Forwarders”.
http://splashurl.com/nhjmgzh
3. Klik “Add Forwarder”
http://splashurl.com/o2js7nt
4. Lalu masukkan nama email dengan langkah-langkah berikut :
a. masukkan nama email, misal namaanda
b. pilih domain jika cPanel anda memiliki lebih dari 1 domain (add on domain).
c. Masukkan alamat email yang dituju.
d. Klik tombol “add forwarder”.
http://splashurl.com/q56cbpf
5. Sebagai contoh email forwarder saya di atas, semua email yang masuk ke webmaster@frenita.com akan diforward/dilanjutkan ke purbakxx@gmail.com
Dengan menggunakan alamat email forwarder, maka Anda bisa membuat email dalam jumlah yang tidak terbatas. Sekaligus hal ini untuk melindung email utama Anda dari ulah hacker (jebol password).
Menurut kalian, seberapa penting tampilan / theme pada tampilan email kalian ??
BalasHapusTheme pada email hanya untuk mempercantik penampilan gan
Hapusgak penting tau.. :P
Hapusapa kelebihan yang dimiliki yahoo.com ?
BalasHapuskelebihan:
Hapus1. carta surat menyurat modern untuk membuat orang menjadi lebih maju
2. salah satu web yang menyediakan layanan fasilitas gratis
3. salah satunyapun yang anda bilang, bila di refresh cepat
4. banyak fasilitas yang disediakan, seperti: Y!A Y!A Y! mail Y! 360 dan lain2
5. sudah ada di banyak negara
berikut ini adalah beberapa kelebihan yang dimiliki oleh mail.yahoo.com dibandingkan dengan layanan sejenis lainnya.
HapusSelain bisa digunakan untuk menerima dan mengirimkan email, Anda juga bisa mengetahui berita-berita terbaru, baik dari dalam negeri maupun luar negeri.
Saat Anda mengirimkan email, Anda bisa melampirkan file tambahan sebesar 25 MB.
Dapat digunakan untuk mengirim pesan singkat (SMS) kepada nomor ponsel Indonesia dan beberapa negara lainnya.
Ketika Anda sedang menulis email, lalu tiba-tiba komputer Anda mati, maka secara otomatis email yang sudah Anda tulis akan disimpan di dalam folder Draft.
Anda bisa mengirimkan isi dari suatu email sebagai lampiran untuk diteruskan lagi kepada orang lain. Caranya, tekan tombol Ctrl sambil menekan tombol Teruskan/ Forward untuk pengguna Windows, sementara tekan tombol Apple sambil menekan tombol Teruskan/ Forward untuk pengguna Macintosh.
Anda bisa menyertakan tanda tangan setiap kali Anda mengirimkan email secara otomatis tanpa perlu menulis ulang.
Akun email Anda bisa digunakan untuk mengobrol (chatting) menggunakan aplikasi Yahoo! Messenger secara gratis langsung melalui halaman akun email Anda.
Memungkinkan Anda untuk menulis status yang bisa dibagikan langsung ke Facebook.
Anda bisa menyimpan semua alamat email teman-teman Anda di dalam Kontak, sehingga jika dibutuhkan Anda bisa memanggilnya dengan cepat.
Loading Yahoo terasa lebih ringan karena jumlah iklannya sedikit.
Yahoo juga sudah mendukung perangkat seluler, seperti: Blackberry dan iPhone.
E-MAIL (ELECTRONIC MAIL)
BalasHapusA.Sejarah E-mail
Sejarah e-mail dimulai pada tahun 1960-an. Dimana pada zaman itu internet belum muncul dan mulai tahun 1980-an surat elektronik sudah dapat digunakan oleh pengguna internet, sehingga menyebabkan perusahaan yang melayani jasa pos menurun penghasilannya dikarenakan masyarakat sudah beralih menggunakan surat elektronik atau e-mail untuk berkomunikasi jarak jauh.
B.Pengertian E-mail
E-mail (Electronic Mail) adalah fasilitas yang digunakan sebagai sarana untuk mengirim dan menerima surat elektronik (e-mail) kepada dan dari pemakai komputer lain yang terhubung di internet, selain itu mengirim surat dapat menyertai file sebagai lampiran (attachmant). Melalui email kita dapat mengirim surat elektronik baik berupa teks maupun gabungan dengan gambar, yang dikirimkan dari satu alamat email ke alamat lain di jaringan internet. Apabila kita mengirim surat melalui email kita dapat memperoleh beberapa keuntungan.Antara lain, dengan menggunakan email surat, informasi yang kita kirim ke alamat email lain akan secara langsung diterima. Sebuah alamat email biasanya memiliki format semacam username@host.domain. Saat ini ISP yang menyediakan layanan pembuatan email secara gratis adalah gmail.com, yahoo.com, plasa.com dll.
Bagaimana cara mengganti password pada e-mail?
BalasHapusini pada g-mail --> Tentunya password account merupakan rahasia bagi kebanyakan orang. Karena informasi password sangat rahasia untuk mengenal diri sendiri. Oleh karena itu, kita harus menjaganya agar selalu aman dari tangan tangan tidak bertanggung jawab. Namun, tidak sedikit yang kehilangan akunnya tersebut karena sudah diambil alih oleh orang lain.
HapusJelas, jika orang lain mengetahui password kita sangat rentan terhadap kejahatan hack. Beberapa orang terus-menerus mengubah password mereka sendiri secara berkala, seperti akun email atau akun social media. Salah satunya adalah email di gmail. nah Sekarang, bagi anda yang tidak tahu bagaimana Cara Mengubah password Gmail, di artikel ini saya akan berbagi tutorial Cara Mengganti Password Gmail
- Pertama Anda buka akun e-mail Anda, yang dapat Anda akses di gmail.com. Silahkan login ke account Anda menggunakan email dan password.
- Maka akan muncul halaman awal layanan email dari gmail.
- Kemudian, klik di sudut kanan atas dari alamat e-mail yang ada. Hal ini ditampilkan sebagai drop down. Silahkan klik “Account”, maka halaman baru di tab baru Anda muncul.
- Lalu akan ditampilkan halaman selanjutnya. Untuk mengubah sandi Anda, silakan kunjungi halaman Keamanan, yang tertera pada layar.
- Lalu pergi ke halaman berikutnya. Klik Ubah Password untuk mengubah password Anda. Kemudian Anda akan diarahkan ke halaman berikutnya.
- Akan ada 3 bentuk pada halaman. Kemudian Anda akan diminta untuk memasukan password lama dan password baru. Lalu anda akan di redirect otomatis ke halaman selanjutnya.
Untuk mengubah sandi, coba password yang kuat dengan kombinasi angka, huruf dan karakter khusus. Untuk keamanan yang lebih tinggi, Anda dapat memperbarui password Anda secara berkala. Misalkan Anda memperbarui sandi Anda setiap 1 minggu atau sebulan sekali. selain itu janga sekali kali memberitahukan password anda kepada orang lain. Bisa jadi bahwa orang tersebut bermaksud menyalahgunakan akun tersebut. Tapi jika Anda tidak memiliki e-mail di Gmail, anda bisa mempelajari Cara Membuat Email Gmail di blog ini.
Cara Mengganti Password Email Yahoo.
Hapus- Pertama-tama silahkan anda buka email.yahoo.co.id. Di sini saya gunakan sebagai email.yahoo.co.id. Kemudian silahkan login ke account Anda menggunakan username dan password Anda.
- Setelah memasukkan di account Anda, Anda akan ditampilkan pada halaman kotak surat masuk secara otomatis.
- Untuk mengubah password, Anda dapat menyorot bagian yang ada nama dan foto Anda. maka secara otomatis akan keluar menu drop down, lalu klik informasi akun untuk membuka halaman berikutnya di tab baru.
- Ketika halaman terbuka di tab baru, Anda akan diminta untuk memasukkan password Anda. Masukkan sandi Anda.
- Kemudian diteruskan ke halaman berikutnya. Silakan menuju ke bawah dan Ubah password Anda. Klik link untuk mengubah password Anda.
- seperti halnya Cara Mengganti Password Gmail, akan ditemui 3 form, di mana Anda akan diminta untuk memasukkan password lama, masukkan sandi baru dan konfirmasikan password baru tadi. Jika demikian, silakan klik Simpan. selesai, akun email yahoo anda sudah berganti password.
Cara Mengubah Password Gmail (GOOGLE)
Sekarang kunjungi halaman pengaturan akun anda.
Pada sidebar kiri klik KEAMANAN
Anda akan melihat sebuah tombol UBAH SANDI pada bagian atas halaman. Silahkan diklik.
Anda akan diminta memasukkan SANDI SAAT INI, SANDI BARU, dan KONFIRMASI SANDI BARU
Selanjutnya tinggal mengklik UBAH SANDI dan password anda akan bergant
Biasanya secara tidak sengaja saat mendaftar di suatu forum online atau bisnis online anda diminta memasukkan email dan password. Seharusnya saat mendaftar di forum dan bisnis online tersebut anda memasukkan password yang bukan password email anda . Tetapi bagaimana jika password yang anda masukkan adalah password email anda. Maka salahsatu cara untuk mengamankan email anda adalah anda harus mengubah (mengganti) password email yahoo (akun Yahoo ID) anda agar beda dengan password untuk login di forum dan bisnis online.
HapusTerkadang email yang anda punya perlu diganti passwordnya untuk menjaga keamananan password email anda dari penyalahgunaan oleh teman yang mengetahui password email anda.
Di bawah ini adalah cara ubah (ganti) password email yahoo (Yahoo ID):
1. Login ke email anda
2. Pada bagian atas halaman, klik tombol segitiga disamping nama anda
Pilih Edit My Account
3. Masukkan password anda
Klik Sign in
4. Pilih Change Password
5. Pada bagian :
Enter your Current Password : ketik password sekarang (lama)
Choose a New Password : ketik password baru
Confirm your New Password : ketik password baru
Klik Save
6. Jika sukses maka akan muncul pesan
cara mengganti pasword email :
Hapus- Pertama-tama silahkan anda buka email.yahoo.co.id. Di sini saya gunakan sebagai email.yahoo.co.id. Kemudian silahkan login ke account Anda menggunakan username dan password Anda.
- Setelah memasukkan di account Anda, Anda akan ditampilkan pada halaman kotak surat masuk secara otomatis.
- Untuk mengubah password, Anda dapat menyorot bagian yang ada nama dan foto Anda. maka secara otomatis akan keluar menu drop down, lalu klik informasi akun untuk membuka halaman berikutnya di tab baru.
- Ketika halaman terbuka di tab baru, Anda akan diminta untuk memasukkan password Anda. Masukkan sandi Anda.
- Kemudian diteruskan ke halaman berikutnya. Silakan menuju ke bawah dan Ubah password Anda. Klik link untuk mengubah password Anda.
- seperti halnya Cara Mengganti Password Gmail, akan ditemui 3 form, di mana Anda akan diminta untuk memasukkan password lama, masukkan sandi baru dan konfirmasikan password baru tadi. Jika demikian, silakan klik Simpan. selesai, akun email yahoo anda sudah berganti password.
di sini gua akan memberikan sedikit pengetahuan gue
Hapustentang Cara Mengganti Password Email Yahoo.
semoga bermanfaat^.^
- Pertama-tama silahkan anda buka email.yahoo.co.id. Di sini saya gunakan sebagai email.yahoo.co.id. Kemudian silahkan login ke account Anda menggunakan username dan password Anda.
- Setelah memasukkan di account Anda, Anda akan ditampilkan pada halaman kotak surat masuk secara otomatis.
- Untuk mengubah password, Anda dapat menyorot bagian yang ada nama dan foto Anda. maka secara otomatis akan keluar menu drop down, lalu klik informasi akun untuk membuka halaman berikutnya di tab baru.
- Ketika halaman terbuka di tab baru, Anda akan diminta untuk memasukkan password Anda. Masukkan sandi Anda.
- Kemudian diteruskan ke halaman berikutnya. Silakan menuju ke bawah dan Ubah password Anda. Klik link untuk mengubah password Anda.
- seperti halnya Cara Mengganti Password Gmail, akan ditemui 3 form, di mana Anda akan diminta untuk memasukkan password lama, masukkan sandi baru dan konfirmasikan password baru tadi. Jika demikian, silakan klik Simpan. selesai, akun email yahoo anda sudah berganti password.
Di bawah ini adalah cara ubah (ganti) password email yahoo (Yahoo ID):
Hapus1. Login ke email anda
2. Pada bagian atas halaman, klik tombol segitiga disamping nama anda
Pilih Edit My Account
3. Masukkan password anda
Klik Sign in
4. Pilih Change Password5. Pada bagian :
Enter your Current Password : ketik password sekarang (lama)
Choose a New Password : ketik password baru
Confirm your New Password : ketik password baru
Klik Save
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusCara Mengirim Email Dengan Lampiran/Attachment dengan gmail
BalasHapusmengirim email dari gmail :
- jika sudah memiliki id gmail bukalah email anda, masukkan username dan password setelah masuk akan terbuka sebuah tampilan
- lalu pilih compose, setelah itu akan muncul tampilan
- "to" di isi dengan email tujuan dalam hal ini adalah email saya (ifan.smk1@gmail.com)
"subject" di isi dengan Nama Lengkap, Kelas, Dan Jurusan (ex: Agustina, XI Multi Media)
lalu klik pada "Attach a file"
- lalu pilih file dokumen atau file hasil ketikan anda, nama dari dokumen dilakukan seperti format di bawah :
Judul Tugas, Nama, Kelas, Jurusan (ex: Jenis-Jenis Stop Motion, Agustina, XI, Multi Media.doc)
jika semua telah terisi pilih Send
-
Berikut ini adalah beberapa manfaat dan kegunaan email yang sering digunakan:
BalasHapus1. Akses bergabung ke situs jejaring sosial.
2. Akses dunia pendidikan yang lebih luas.
3. Akses dunia kerja secara langsung.
4. Sarana promosi produk barang atau jasa.
5. Media pengiriman surat/dokumen.
sekedar bagi ilmu aja gan barangkali bermanfaat silahkan dibaca ^.^
BalasHapus1. Address: alamat e-mail, tanda @ mutlak harus ada dalam e-mail
2. Inbox: kotak masuk e-mail yang dikirim kepada anda
3. Draft: tempat untuk memuat e-mail yang belum dikirim
4. Outbox: e-mail keluar, folder tempat penampungan sementara/sesaat email pada saat akan di kirim. Jika email telah terkirim maka folder ini akan kosong kembali.
5. Spam: email yang tak diinginkan oleh si penerima yang dikirim oleh orang yang tidak dikenal (biasanya berbau komersil, kadang juga politis).
6. Sampah: folder untuk menyimpan pesan yang telah dihapus untuk sementara, dan pesan tersebut dapat terhapus kapan saja.
7. CC : copy carbon, dapat melakukan pengiriman email yang sama ke banyak alamat. Fasilitas ini tidak menyembunyikan alamat email penerima lainnya sehingga semua penerima email dapat melihat semua penerima email yang lainnya.
8. BCC : blind copy carbon, dapat melakukan pengiriman email yang sama ke banyak alamat, dimana penerima tidak akan dapat melihat alamat penerima lainnya.
9. Attachment : lampiran, istilah untuk dapat melampirkan beberapa file bersama email yang di kirim. Selain pesan dalam email tersebut, juga dapat melampirkan beberapa file yang terbatas pada ukuran tertentu, sesuai dengan ketentuan dari penyedia jasa email tersebut.
10. Bounce (pentalan, mental): pesan yang dikembalikan kepada pengirim, baik karena alamat email penerima tidak benar atau karena sedang ada masalah konfigurasi di sisi penerima.
11. Bot: software tertentu yang bertindak mewakili orang.
12. Mailbot: software tertentu yang membalas email secara otomatis.
13. Listbot: software tertentu yang mengendalikan distribution list atau mailing list.
14. Listserver: sama dengan listbot.
15. Subscribe: mendaftarkan email kita sebagai peserta mailing list atau newsgroup.
16. Unsubscribe: memutuskan hubungan dengan sebuah mailing list atau newsgroup.
17. Post: mengirim email ke mailing list atau newsgroup.
18. Flame: pesan kasar atau tidak sopan.
19. Bomb-mail yaitu pengiriman email dalam jumlah yang amat sangat besar/banyak secara sekaligus (biasanya menggunakan program khusus). Dalam dunia internet, perbuatan ini merupakan suatu kejahatan.
20. Compose sama fungsinya dengan New Mail atau Send yaitu untuk mengirim sebuah mail baru.
21. Mailbox : istilah untuk sebuah account email dengan kapasitas penampungan tertentu yang di baut pada sebuah mail server.
22. Mail Server : server yang melayani dan mengatur proses pengiriman dan penerimaan email.
23. Outlook : program mail client yang banyak digunakan saat ini. Ada 2 jenis Outlook yaitu Outlook Express (program standar bawaan Windows yang biasanya sudah ada ketika Anda menginstall Windows) dan Microsoft Outlook (program bawaan dari Microsoft Office).
24. Forward: melakukan penerusan sebuah email ke penerima lain.
25. Delivery Receipt: info yang diterima pengirim bahwa penerima email telah mendowload email yang dikirim dan telah disimpan di mail clientnya
26. Filters: Penyaring email yang masuk.
27. Header: Kepala email, berisi informasi penting mengenai server apa, jam berapa, darimana email itu, dll.
28. HTML Email: Email yang berisikan gambar dan teks
29. IMAP: Metode pengaturan email yang anda terima
30. Mail Transper Agent (MTA): Sistem yang bertugas meneruskan dan menghantarkan pesan email
31. Plain-text mail: Email yang hanya teks saja
32. POP3: Protokol yang digunakan untuk proses penerimaan email
33. Preview Pane: Halaman yang digunakan untuk membaca email tanpa harus membuka satu halaman baru
34. SMTP: Sebagai protocol yang mengatur pengiriman pesan email
35. Vacation messege: Untuk menginformasikan kepada pengirim email bahwa anda sedang tidak bisa membaca email
Cara mengganti tema email pada gmail.
BalasHapusPada pembahasan sebelumnya saya telah membahas bagaimana cara mengirim email pada layanan gmail dan kali ini saya akan sedikit membahas cara untuk menggati tema email.
Sebagian orang banyak mengatakan tampilan halaman email kok hanya gitu-gitu aja tidak menarik sama sekali, gimana ya cara agar bisa merubah tampilan email agar lebih menarik dan tidak membosankan untuk di pandang?.
Untuk menjawab itu semua, kali ini saya akan memberikan solusi untuk merubah tampilan email agar lebih menarik dan enak dipandang dan tentunya bisa mengganti tema sesuai dengan yang anda inginkan.
Langkah untuk mengganti tema email di gmail
Buka alamat www.gmail.com
Login menggunakan akun gmail anda
Tunggu sampai proses loading selesai dan muncul tampilan email anda, kemudian klik tema seperti pada gambar.
Selanjutnya anda disuruh untuk memilih salah satu jenis tema yang ada, sebagai contoh saya memilih tema planet seperti pada gambar
Kemudian akan muncul pilihan negara pilih indonesia lalu masukkan kode pos daerah anda dan selanjutnya tema anda akan ditayangkan seperti pada gambar dibawah ini
itulah tadi langkah mudah untuk mengganti tema email pada layanan gmail, sekarang anda tinggal menikmati tampilan email anda yang baru dan selamat menikmatinya...
Apa itu Email Forwarding?
BalasHapusEmail Forwarding
HapusEmail forwarding adalah fasilitas untuk mengalihkan semua email dari satu alamat ke alamat yang lain.
Contoh penggunaan:
Anda memiliki satu email utama utama@domain .com lalu anda ingin memiliki email support@domain.com. Agar anda tidak harus login ke 2 account untuk memeriksa email anda, anda dapat mengalihkan email support@domain.com ke alamat email utama anda yaitu utama@domain.com.
Caranya:
Login di cpanel server anda
Klik tombol / link mail
Klik link forwarders
Klik link add forwarder
Masukkan alamat email yang akan dialihkan ke dalam kotak sebelah kiri (contoh: support)
Pilih nama domain di kotak tengah
Masukkan alamat email tujuan ke dalam kotak sebelah kanan (contoh: utama@domain.com)
Klik tombol add forwarder
Setelah melakukan step di atas, setiap email yang ditujukan ke support@domain.com akan anda terima di email utama anda utama@domain.com
email forwading dalah fasilitas untuk mengalihkan email dari satu alamat yang lain . email jenis ini akan terasa manfaatnya bagi npengguna yang belum menemukan layanan email yang cocok alias gaonta ganti email. pada prinsipnya ini meruapakan layanan email yang meneruskan email yang dikirim kepada orang lain ke account email kita yang lain.
Hapusapa kelebihan masing" situs penyedia email,mohon dijelaskan.
BalasHapusKelebihan web based email:
Hapus1. Karena beroperasi di halaman situs web, maka fungsi e-mail dapat diakses dari berbagai tempat sepanjang dapat terkoneksi dengan internet.
2. Tidak memerlukan mail client karena dapat berinteraksi dengan layanan tersebut langsung dari situs web.
Kekurangan :
1. Pada saat mengakses akun e-mail, koneksi tidak boleh terputus.
2. E-mail sulit diarsipkan, karena tersimpan di server penyedia layanan e-mail.
3. Jika server mengalami masalah, ada kemungkinan e-mail dan bahkan akun e-mail dapat hilang begitu saja.
Apa yang harus dilakukan jika dalam jangka waktu tertentu saya tidak memiliki alamat forward? jelaskan
BalasHapusSaya akan mencoba menjawab pertanyaan irma ratri
HapusJika Anda tidak menyertakan alamat forward yang valid, email yang dikirimkan ke email Alumni Anda akan dikembalikan ke pengirimnya. Ada beberapa layanan email gratis di Internet (seperti Gmail dan Yahoo) yang dapat Anda gunakan sebagai alternatif alamat forward.
CARA MEMBUAT EMAIL BARU DI GOOGLE (GMAIL)
BalasHapusCara membuat email baru di Google yang biasa disebut juga dengan gmail sangat mudah. Pada dasarnya cara membuat akun email di gmail sama saja anda mendaftar untuk sebuah akun yang bisa dipergunakan untuk mengakses semua produk Google.
Produk email dari Gmail ini terintegrasi dengan semua produk Google seperti Youtube, Google Plus, Webmaster Tools, Analytics dan masih banyak lagi.Tapi produk-produk ini akan kita bahas di materi lain. Kali ini saya khusus menjabarkan cara pembuatan dan penggunaan akun baru gmail tersebut.
Langkah-Langkah Membuat Email Google Baru
Memasukkan data pribadi anda.
• Silahkan saudara membuka alamat gmail di http://mail.google.com/
• Biasanya anda akan masuk ke layar login akun Google terlebih dahulu. pada layar tersebut di bagian kanan atas akan ada link Create an Account atau Buat Akun
• Sebagaimana layaknya sebuah pendaftaran, Google akan meminta anda mengisi beberapa hal sebelum anda membuat email. Berikut ini adalah data yang harus anda isikan:
• Nama depan dan belakang
• Alamat email yang anda inginkan (akan ada pengecekan ketersediaan, karena tidak boleh ada dua alamat email yang sama)
• Isikan password email yang anda inginkan. Password sebaiknya perpaduan huruf besar dan kecil dengan angka numerik. Contoh: AKunEmaiLGoOgle79. Saran saya ketik dulu password ini di sebuah notepad dan simpan.
• Ketik ulang password anda untuk memastikan tidak ada karakter yang salah.
• Masukkan tahun, bulan, dan tanggal kelahiran anda
• Pilih jenis kelamin
• Isikan nomor handphone anda pada pendaftaran ini. Handphone ini akan anda gunakan dalam pengamanan akun anda nantinya.
• Jika anda punya akun emaill lainnya, isikan ke dalam formulir. Ini akan membantu anda jika akun email Google yang anda buat ini mengalami masalah nantinya.
• Ketikkan lokasi atau negara anda
• Tentu saja yang wajib hukumnya adalah menyetujui persyaratan Gmail
• Klik tombol Langkah berikutnya (lihat contoh gambar di bawah)
Verifikasi Akun Email Anda
Pada saat anda membuat email di gmail ini anda mungkin akan diminta memverifikasi pendaftaran yang anda lakukan. Masukkan nomor handphone anda dan klik kirim kode verifikasi. Tunggu beberapa saat sampai anda menerima sebuah SMS dari Google.
• Di dalam SMS itu ada sebuah kode 6 angka unik. Isikan nomor tersebut pada layar verifikasi akun email baru saudara....
Edit Profil Akun Email Anda
Setelah melakukan verifikasi, anda akan diminta mengedit profil akun email baru anda dengan memasukkan sebuah foto. Tapi kalau anda belum mau mengedit profil, maka silahkan klik langkah berikutnya. Anda bisa mengubah profil anda nantinya dari link pengaturan akun.
• Proses membuat email baru di Google sudah selesai, akan ada layar ramah tamah dari Google. Silahkan klik Lanjutkan ke Gmail
apa yang terjadi apabila email yang kita buat telah lama tidak dipakai?
BalasHapusBERAPA LAMA EMAIL GMAIL DIBLOKIR JIKA TIDAK TERPAKAI
Hapusjelaskan tentang TO pada email! dan cara mengelola email mengenai adware ?
BalasHapusCARA MEMINDAHKAN Adware/Enumerate.A.710 CEPAT?
HapusLangkah 1:
Pertama-tama, Anda harus men-download alat penghapusan virus untuk memindai computer.We Anda merekomendasikan menggunakan Pro & Powerfull YAC Virus Removal Tool.mendownload YACdownload
STEP2:
Klik tombol "Scan" tombol.
STEP3:
Menunggu satu menit, YAC dapat membantu Anda menghapus "Adware/Enumerate.A.710 "dengan mudah.
Saya mau bertanya kembali.
BalasHapusApakah email hanya bisa berkirim pesan/file ke sesama pengguna Emial?
dan apakah Email bisa berkirim pesan dengan Facebook, twitter, atau bahkan handphone?? berikan alasannya??
ya ngga lah, nanti kalo begitu gak laku.
Hapusgak bisa, karena sudah ada jurusannya sendiri2.
Bagaimana menghentikan E-mail liar yang masuk ke E-mail kita? Padahal E-mail itu kita tidak butuh.??
BalasHapusCara Menghentikan Email Yang Terus Masuk
Hapuscara untuk menghentikan / stop email yang terus masuk dalam inbox kita, yang notabene jumlahnya sudah ratusan email atau bahkan lebih. Namun mungkin akan sangat berguna bagi pengguna internet yang lain awam maupun Facebook-er.
Biasanya, kita di kirimi terus oleh situs-situs yang pernah kita kunjungi termasuk Facebook. Sering saat kita mengunjungi website atau situs – situs tertentu yang menyuruh kita untuk memasukkan email istilahnya ” Subscribe “ / ” Langganan via Email ” dan anda begitu saja memasukkan email anda. Tunggu dulu, jika itu memasukkan email yang sifatnya registrasi itu boleh namun untuk pemberitahuan notifikasi dan newsletter lebih baik tidak anda lakukan, karena hal inilah yang menyebabkan anda dikirimi email terus- menerus.
Dan hal tersebut yang udah nenk alami. Intinya ; anda jangan memasukkan email disembarang situs kecuali untuk pendaftaran atau registrasi, selain itu jangan.
Cara Menghentikan Email
Cara ini sangat simple dan sepele, namun karena kita kurang teliti dan malas baca jadinya malah bikin runyam (^_^), tips ini berlaku untuk situs apapun termasuk Facebook, perhatikan tips dibawah ini :
Masuk / Login dalam email anda ( baik itu email di Google, Yahoo, Hotmail atau email yang lainnya. )
Buka email kiriman yang ingin anda hentikan / stop.
Lihat dan baca bagian paling bawah isi email yang ada tulisan ‘ Unsubscribe ‘ / ‘ Stop ‘ / cancel' / dll, yang intinya sejenis, biasanya tulisannya kecil dan warna nya samar, sehingga kita sering keselip jika tidak teliti, setiap situs memiliki bahasa dan kalimat yang berbeda namun intinya sama yaitu menghentikan email. Lihat beberapa contoh gambar dibawah ini :
Gambar 1
Remove Email
Gambar 2
Subscribe Email
Gambar 3
Unsubscribe Email
Setelah anda menemukan istilah kalimat yang mirip / serupa klik saja link tsb (” Unsubscribe ”) maka akan terbuka jendela baru dan selesailah masalah anda.
Ikuti perintah yang telah ditampilkan tersebut untuk menghentikan email masuk.
Gambar-gambar diatas hanyalah sebuah contoh ilustrasi saja, setiap situs tentunya memiliki cara, kalimat dan bahasa yang berbeda.
Istilah-istilah :
Subscribe = Langganan Email
Unsubscribe = Menghentikan Langganan Email
Oya sobat nenk..untuk FB, anda juga bisa selesaikan dengan langkah2 pengaturan di akun saudara. Caranya :
1. login ke facebook anda
2. masuk ke menu pengaturan pilih pengaturan akun
3. pilih tab notifikasi/pemberitahuan
4. Kemudian, hilangkan tanda centang yang ada atau pilih no (untuk email anda)
5. lalu simpan perubahan ( Save )
[selesai dech]
JIka anda mengikuti group baru, app or dll baru di FB silahkan buka lagi pengaturannya dan ikuti lagi langkah2 di atas.
Semoga tips tutorial ini membantu dan menyelesaikan masalah anda.
ok..ok
Read more: http://nenkudo.blogspot.com/2012/05/cara-menghentikan-email-yang-terus.html#ixzz2kfnT4qh0
Untuk menghentikan email liar (spam), kita dapat menggunakan fasilitas anti spam yang ada pada account email. Gmail dan Yahoo, telah menyediakan fasilitas tersebut.
HapusUntuk menghentikan email liar (spam), bapak dapat menggunakan fasilitas anti spam yang ada pada account email bapak. Gmail dan Yahoo, telah menyediakan fasilitas tersebut.
HapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusSaya akan bertanya bagaimana cara mengembalikan email yang sudah tidak aktif
BalasHapusUntuk cara mengaktifkan email yang sudah tidak aktif di Yahoo, anda hanya perlu mengisi form pada halaman bantuan yang tersedia di yahoo. Atau untuk mempermudah, anda bisa langsung menuju ke sini. Tapi yang perlu diketahui adalah, halama bantuan tersebut bukan hanya untuk mengaktifkan kembali account anda. Tapi juga bisa untuk lupa password, pertanyaan keamanan, permasalahan log in, account anda di hack/sabotase oleh orang lain, dsb.
HapusKalau anda memiliki permasalahan pada account Yahoo mail anda dan pada halaman bantuan anda tidak menemukan solusinya, silahkan gunakan form tersebut. Karena pihak Yahoo akan merespon saran/keluhan anda dalam waktu 1×24 jam.
Dan jika memang email Yahoo anda telah aktif kembali, jangan lupa untuk check email atau sekedar log in yah. Karena salah satu penyebab account Yahoo mail anda tidak aktif lagi di Yahoo adalah anda tidak pernah log in ke account Yahoo anda selama empat bulan.
NB : Setelah proses reaktivasi email yahoo anda, semua email masuk, folder, preferensi dan lampiran tidak dapat kembali/dipulihkan (terhapus).
Tambahan : Banyaknya pertanyaan yang berhubungan dengan cara mengaktifkan account Yahoo, berikut saya tambahkan link Layanan bantuan Yahoo. Semoga membantu.
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Hapussebutkan kelebihan dan kekurangan menggunakan e-mail yahoo dan e-mail gmail?
BalasHapusGmail menyedikan kapasitas penyimpanan sebanyak lebih dari 7000 megabyte dan terus bertambah. Jumlah ini lebih dari jumlah yang disediakan situs lain. seperti Yahoo! dan Hotmail. Hal ini berarti para pengguna dapat menyimpan sampai ribuan surat elektronik. Sampai saat ini, gmail merupakan email dengan kapasitas terbanyak.
HapusGmail juga mengaplikasi teknologi pencarian Google yang memudahkan penggunanya mencari sesuatu dari email mereka. Gmail juga menampilkan iklan yang didasarkan dari email yang diterima pengguna. Iklan tersebut hanya diperlihatkan ke pengguna Gmail dan tidak dikirimkan ke alamat eksternal.
Gmail dapat mengirimkan attachment (lampiran) sampai 20 MB per email.
Salah satu dari hal baru yang ditawarkan Gmail adalah penyortiran email dalam bentuk "Conversation view". Dengan begini email yang diterima akan diurutkan dalam bentuk percakapan, sehingga semua balasan dan topik tidak terpisah-pisah. Hal ini bisa membuat pengguna mudah untuk melihat email yang mereka dapat. Gmail kadang salah mengira email mana yang harus dikelompokkan bersama-sama, namun hal ini sudah jarang terjadi.
Salah satu perubahan baru adalah kemampuan untuk melabeli email. Sebuah email dapat mempunyai lebih dari satu label. Fitur ini berguna untuk menyortir email sesuai dengan label yang diberikanya, Google juga dapat memberikan label secara otomatis dengan sebuah filter.
Teknologi Push e-mail juga diterapkam Gmail pada perangkat iPhone dan Windows Mobile, sedangkan pada perangkat Telepon pintar (smartphone) lainnya kemampuan teknologi Push e-mail dari Gmail ini bervariasi tergantung dari aplikasi yang bisa dipasang pada Telepon pintar dari berbagai merk dan jenis.
Keunggulan Gmail :
Hapus1. Dalam hal membalas surat
histori percakapan email terekam secara berurutan dalam email terbaru sehingga kronologis surat berbalas dengan satu subject akan dengan mudah dapat diliat kembali.
2. Store and search
Gmail didesain dengan mengutamakan sistem pencarian yang canggih, sehingga tidak membuat pemakai harus memilah-milah emails ke dalam folder-folder.
3. Thread
Gmail memiliki fasilitas thread messages dimana pesan-pesan dengan subject yang sama dikumpulkan menjadi satu pesan panjang.
4. Username
Karena Gmail masih relatif lebih baru, kemungkinan nama user yang anda kehendaki masih tersedia.
5. Email Forwading dan POP
Gmail memberikan aplikasi ini masih gratisan dan diberikan contoh
6. Attachement
Gmail sama-sama memungkinkan pemakai untuk mengirim attachement sampai total sebesar 10MB.
Untuk melakukan attachement file lebih cepat
7. Space
Gmail mendapat space 2.7 GB
8. Speed
Dari hasil research di internet, masih lebih banyak orang yang mengatakan kalau site Gmail jauh lebih cepat dari site YahooMail.
9. Filter dan Label.
Pusing melihat Inbox dengan ratusan email yang tidak teratur setiap harinya? GMail menyediakan fasilitas filtering dan labeling secara otomatis bagi email yang baru masuk. Label dapat dianalogikan seperti Direktori dalam harddisk. Jadi dengan aturan yang sudah anda tetapkan pada Filter, maka email yang masuk otomatis langsung menuju Label yang anda tentukan. Contoh: email dari alamat email pasangan langsung masuk ke Label "My Love".
10. Kerja Sama Anti-Spam.
Jika anda menemukan email spam yang tidak dikenal di Inbox anda, tinggal menekan tombol "Report Spam", maka alamat email tersebut dikenali oleh GMail dan langsung memfilter alamat email yang sama dari Inbox orang lain.
Kekurangan Gmail
1. Fitur label. Gmail tidak menyediakan fasilitas pembuatan folder baru, tapi hanya berupa penberian label baru di masing-masing email. Fasilitas ini memiliki kelemahan yakni email masih akan tetap tampil di kotak inbox
2. Scan email. Gmail memang melakukan scanning email di semua inbox, sehingga Google dapat memasang iklan yang tepat sasaran. Oleh karena itu, email user bisa dibaca orang lain, dan pemilik inbox tidak bisa berbuat apa-apa, mengingat itu semua adalah layanan dari Gmail.
3. Statis signature. Layanan email lain masih memberikan fasilitas membuat lebih dari satu signature untuk banyak alamat email. Namun, di Gmail user harus repot mengganti signature secara manual setiap alamat email yang berbeda.
4. Pengelolahan folder
5. Surat yang ada diinbox kurang terorganisir
Keunggulan Yahoo Mail
1. Pengelolahan folder
Surat yang ada diinbox juga dapat dipindahkan pada folder atau label untuk gmail. Secara layout folder dari yahoo sedikit lebih terorganisir daripada label pada gmail. Untuk membuat folder baru cukup klik add pada folder. Untuk Gmail klik more dan create new label.
2. Fasilitas perlindungan SPAM
Yahoo dan Gmail pastinya memiliki spam sebagai pelindung tetapi Yahoo mempunyai tambahan fasilitas disposable email yaitu alamat yang dapat dipakai untuk suatu keperluan dan jika keperluan telah selesai dan kita tidak menginginkan untuk mendapatkan email tidak penting
3. Fasilitas Pop dan forwarding
4. di refresh cepat
5. banyak fasilitas yang disediakan, seperti: Y!A Y!A Y! mail Y! 360 dan lain2
6. sudah ada di banyak Negara
Kekurangan Yahoo
1. Store and Search
Yahoomail kelihatannya tidak mementingkan mesin pencari sehingga pemakai harus membuat folder-folder untuk mempermudah pencarian.
2. Space
Yahoo hanya diberi space 1 GB sedangkan Gmail 2.7 GB
3. Email dan Forwarding POP
4. Hanya untuk premium member sedangkan Gmail Gratis
5. Untuk melakukan attachement dengan size cukup besar kadang failed
Keunggulan Gmail :
Hapus1. Dalam hal membalas surat
histori percakapan email terekam secara berurutan dalam email terbaru sehingga kronologis surat berbalas dengan satu subject akan dengan mudah dapat diliat kembali.
2. Store and search
Gmail didesain dengan mengutamakan sistem pencarian yang canggih, sehingga tidak membuat pemakai harus memilah-milah emails ke dalam folder-folder.
3. Thread
Gmail memiliki fasilitas thread messages dimana pesan-pesan dengan subject yang sama dikumpulkan menjadi satu pesan panjang.
4. Username
Karena Gmail masih relatif lebih baru, kemungkinan nama user yang anda kehendaki masih tersedia.
5. Email Forwading dan POP
Gmail memberikan aplikasi ini masih gratisan dan diberikan contoh
6. Attachement
Gmail sama-sama memungkinkan pemakai untuk mengirim attachement sampai total sebesar 10MB.
Untuk melakukan attachement file lebih cepat
7. Space
Gmail mendapat space 2.7 GB
8. Speed
Dari hasil research di internet, masih lebih banyak orang yang mengatakan kalau site Gmail jauh lebih cepat dari site YahooMail.
9. Filter dan Label.
Pusing melihat Inbox dengan ratusan email yang tidak teratur setiap harinya? GMail menyediakan fasilitas filtering dan labeling secara otomatis bagi email yang baru masuk. Label dapat dianalogikan seperti Direktori dalam harddisk. Jadi dengan aturan yang sudah anda tetapkan pada Filter, maka email yang masuk otomatis langsung menuju Label yang anda tentukan. Contoh: email dari alamat email pasangan langsung masuk ke Label "My Love".
10. Kerja Sama Anti-Spam.
Jika anda menemukan email spam yang tidak dikenal di Inbox anda, tinggal menekan tombol "Report Spam", maka alamat email tersebut dikenali oleh GMail dan langsung memfilter alamat email yang sama dari Inbox orang lain.
Kekurangan Gmail
1. Fitur label. Gmail tidak menyediakan fasilitas pembuatan folder baru, tapi hanya berupa penberian label baru di masing-masing email. Fasilitas ini memiliki kelemahan yakni email masih akan tetap tampil di kotak inbox
2. Scan email. Gmail memang melakukan scanning email di semua inbox, sehingga Google dapat memasang iklan yang tepat sasaran. Oleh karena itu, email user bisa dibaca orang lain, dan pemilik inbox tidak bisa berbuat apa-apa, mengingat itu semua adalah layanan dari Gmail.
3. Statis signature. Layanan email lain masih memberikan fasilitas membuat lebih dari satu signature untuk banyak alamat email. Namun, di Gmail user harus repot mengganti signature secara manual setiap alamat email yang berbeda.
4. Pengelolahan folder
5. Surat yang ada diinbox kurang terorganisir
Keunggulan Yahoo Mail
1. Pengelolahan folder
Surat yang ada diinbox juga dapat dipindahkan pada folder atau label untuk gmail. Secara layout folder dari yahoo sedikit lebih terorganisir daripada label pada gmail. Untuk membuat folder baru cukup klik add pada folder. Untuk Gmail klik more dan create new label.
2. Fasilitas perlindungan SPAM
Yahoo dan Gmail pastinya memiliki spam sebagai pelindung tetapi Yahoo mempunyai tambahan fasilitas disposable email yaitu alamat yang dapat dipakai untuk suatu keperluan dan jika keperluan telah selesai dan kita tidak menginginkan untuk mendapatkan email tidak penting
3. Fasilitas Pop dan forwarding
4. di refresh cepat
5. banyak fasilitas yang disediakan, seperti: Y!A Y!A Y! mail Y! 360 dan lain2
6. sudah ada di banyak Negara
Kekurangan Yahoo
1. Store and Search
Yahoomail kelihatannya tidak mementingkan mesin pencari sehingga pemakai harus membuat folder-folder untuk mempermudah pencarian.
2. Space
Yahoo hanya diberi space 1 GB sedangkan Gmail 2.7 GB
3. Email dan Forwarding POP
4. Hanya untuk premium member sedangkan Gmail Gratis
5. Untuk melakukan attachement dengan size cukup besar kadang failed
Memperbaiki Data Email Yang Rusak / Corrupt
BalasHapusAssalamualaikum WR WB,
ane mau share tentang cara memperbaiki data email yang rusak khusus untuk outlook dan outlook express, monggo disimak langkah - langkahnya :
1. Donlot aplikasinya dulu di Easy Recovery, sepertinya ni aplikasi juga bisa buat repair yang lain tapi belum pernah nyoba.
2. Ni aplikasi portable, jadi udah bisa langsung dijalanin tanpa perlu di install.
3. Klik email repair, tinggal pilih data email mana yang rusak. ex : outlook
4. Browse file email yang rusak ada dimana dan browse folder repair emailnya mau ditempatin dimana.
5. DONE, email telah kembali benar. (ada beberapa kasus yang memang data emailnya sudah tidak bisa diperbaiki lagi, tapi masih ada sebagian yang bisa diselamatkan)
Lebih jelasnya kunjungi alamat ini : http://my.opera.com/DiePe/blog/2012/07/18/memperbaiki-data-email-yang-rusak-corrupt
Salah satu program email pertama yang terbesar yang dapat digunakan oleh umum adalah Eudora. Email ini pertama kali ditulis pada tahun 1988 oleh Steve Dorner. Pada saat itu ia adalah seorang karyawan di University of Illinois. Eudora diambil dari nama almarhum Eudora Welty, seorang penulis dari Amerika. Eudora adalah client email pertama yang menyediakan antarmuka grafis. Pada saat pertama muncul email ini bersifat gratis, meskipun kemudian setelah dibeli oleh Qualcomm pada tahun 1994, Eudora menjadi produk professional.
BalasHapusSeperti aplikasi lain dalam web, Eudora adalah raja selama beberapa tahun, kemudian dengan cepat digantikan oleh client email dari Netscape dan Internet Explorer. Kedua client email tersebut menjadi popular tidak hanya karena mereka lebih baik dari Eudora, tapi juga karena mereka disediakan secara cuma-cuma dengan web browser.
bagaimana cara mengaktifkan e-mail yang sudah lama tidak dibuka??
BalasHapusBismillah .. saya akan menjawab pertanyaan ikoh
HapusUntuk cara mengaktifkan email yang sudah tidak aktif di Yahoo, anda hanya perlu mengisi form pada halaman bantuan yang tersedia di yahoo. Atau untuk mempermudah, anda bisa langsung menuju ke sini. Tapi yang perlu diketahui adalah, halama bantuan tersebut bukan hanya untuk mengaktifkan kembali account anda. Tapi juga bisa untuk lupa password, pertanyaan keamanan, permasalahan log in, account anda di hack/sabotase oleh orang lain, dsb.
Kalau anda memiliki permasalahan pada account Yahoo mail anda dan pada halaman bantuan anda tidak menemukan solusinya, silahkan gunakan form tersebut. Karena pihak Yahoo akan merespon saran/keluhan anda dalam waktu 1×24 jam.
Dan jika memang email Yahoo anda telah aktif kembali, jangan lupa untuk check email atau sekedar log in yah. Karena salah satu penyebab account Yahoo mail anda tidak aktif lagi di Yahoo adalah anda tidak pernah log in ke account Yahoo anda selama empat bulan.
NB : Setelah proses reaktivasi email yahoo anda, semua email masuk, folder, preferensi dan lampiran tidak dapat kembali/dipulihkan (terhapus).
Tambahan : Banyaknya pertanyaan yang berhubungan dengan cara mengaktifkan account Yahoo, berikut saya tambahkan link Layanan bantuan Yahoo. Semoga membantu.
Berikut caranya :
Hapus> Login dengan menggunakan alamat email & password email lama kamu
> Masukkan kode captcha
> Kemudian klik "Aktifkan kembali akun Y! Mail saya "
Catatan :
1. Untuk bisa masuk ke akun email yang sempat dinonaktifkan tersebut, mungkin kamu akan diminta menjawab pertanyaan keamanan. jawaban HARUS benar
2. Semua pesan email yang ada akan hilang dan TIDAK BISA dikembalikan, Akun email akan kosong seperti saat pertama kali dibuat
dari mana keuntungan yang diperoleh perusahaan email yang tanpa bayar.
BalasHapussembelumya terimakasih kepada sdr munir yang telah bertanya ...
Hapusbismaillahs saya akan menjawab pertanyaan saudara .
Dari mana keuntungan yang diperoleh perusahaan email tanpa bayar ? DARI IKLAN
'Perseroan Terbatas (PT), dulu disebut juga Naamloze Vennootschhap (NV), adalah suatu badan hukum untuk menjalankan usaha yang memiliki modal terdiri dari saham-saham, yang pemiliknya memiliki bagian sebanyak saham yang dimilikinya. Karena modalnya terdiri dari saham-saham yang dapat diperjualbelikan, perubahan kepemilikan perusahaan dapat dilakukan tanpa perlu membubarkan perusahaan.
HapusPerseroan terbatas merupakan badan usaha dan besarnya modal perseroan tercantum dalam anggaran dasar. Kekayaan perusahaan terpisah dari kekayaan pribadi pemilik perusahaan sehingga memiliki harta kekayaan sendiri. Setiap orang dapat memiliki lebih dari satu saham yang menjadi bukti pemilikan perusahaan. Pemilik saham mempunyai tanggung jawab yang terbatas, yaitu sebanyak saham yang dimiliki. Apabila utang perusahaan melebihi kekayaan perusahaan, maka kelebihan utang tersebut tidak menjadi tanggung jawab para pemegang saham. Apabila perusahaan mendapat keuntungan maka keuntungan tersebut dibagikan sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan. Pemilik saham akan memperoleh bagian keuntungan yang disebut dividen yang besarnya tergantung pada besar-kecilnya keuntungan yang diperoleh perseroan terbatas.
Selain berasal dari saham, modal PT dapat pula berasal dari obligasi. Keuntungan yang diperoleh para pemilik obligasi adalah mereka mendapatkan bunga tetap tanpa menghiraukan untung atau ruginya perseroan terbatas tersebut.
terima kasih... :D
HapusBagaimana jika kata sandi akun tersambung berubah?
BalasHapusCara membuat email di yahoo dengan cepat
BalasHapus1. Kunjungan alamat www.yahoo.co.id kemudian tekan 'Enter' pada keyboard anda
cara membuat email di yahoo
2. Klik Sign in untuk mulai daftar email yahoo
daftar email di yahoo
3. Klik Buat Account Baru isilah data , pada saat isi password gunakan salah satu huruf kapital / huruf besar. Klik Buat Akun Saya
isi form email
4. Kemudian isi pertanyaan rahasia dan saudara yang harus menjawabnya sendiri, usahakan jangan menjawab dengan kalimat yang panjang agar mudah mengingatnya. Perhatikan kode captcha, isilah persis seperti yang anda lihat, jika berhasil mengisi dengan benar maka cara membuat email yahoo baru telah berhasil dilakukan.
daftar email baru yahoo
5. Klik saja Persiapan Awal, Selamat .... email sudah jadi
apakah email di Indonesia dan di Luar negeri berbeda ? JELASKAN !
BalasHapustidak ada bedanya, cuma berbeda di dalam bahasanya saja
HapusBenar apa yang dikatakan saudara syofar , yang berbeda email di indonesia dengan diluarnegeri hanyalah bahasanya saja .
HapusDidalam pengiriman e-mail terdapat istilah CC (Carbon Copy) dan BCC (Blind Carbon Copy), dimana CC yaitu sebagai salinan surat yang diisi dengan beberapa alamat e-mail tujuan yang lain dan si penerima surat dapat mengetahui kepada siapa saja surat tersebut dikirim. Sedangkan BCC yaitu diisi dengan alamat e-mail tujuan yang lain dan si penerima surat tidak akan mengetahui kepada siapa saja surat tersebut dikirim.
BalasHapusPengiriman e-mail juga mengenal istilah Attachment File. Fasilitas Attachment digunakan untuk mengambil file dengan cara browse yang tersimpan dalam komputer, hal ini sangat memudahkan dan menghemat waktu dalam menulis surat.
Bagaimana jika saya lupa pertanyaan keamanan email yahoo kita yg dibobol orang ?
BalasHapusApakah anda mencantumkan nomor atau alamat email alternatif?
HapusIni akan berguna jika data akun anda diubah.
jika tidak,
ini sedikit sulit anda sepertinya perlu menghubungi Yahoo! untuk memulihkan akun anda dengan mengisi formulir ini Apa masalah anda?
Jika anda memberikan izin orang ketiga untuk akses akun anda dan sekarang tidak bisa diakses
isi formulir dengan menggunakan bahasa indonesia: Bantuan Keamanan Account Yahoo!
Atau jika tidak mendapat respon coba isi formulir ini dengan menggunakan bahasa inggris: Yahoo! Account Security Help
Jika akun anda sedang digunakan orang yang tidak bertanggung jawab isi formulir ini wajib menggunakan bahasa inggris karena tidak ada versi indonesia dan anda harus login dengan akun Yahoo! anda
Yahoo! Mail Technical Help Form
Untuk pertanyaan mengenai keamanan akun,masalah email,pelanggaran privasi,password dan registrasi atau saran privasi lain
isi formulir Bantuan Kebijakan Privasi
Jika tetap tidak bisa anda sepertinya harus ke kantor Yahoo! Indonesia di alamat dibawah ini:
PT Yahoo Indonesia One Pacific Place Lantai 15, Jl. Jend. Sudirman 24-25 Jakarta, 10210 Indonesia
semoga ilmu ini bermanfaat buat kalian semua^.^
BalasHapusLangkah untuk mengganti tema email di gmail
Buka alamat www.gmail.com
Login menggunakan akun gmail anda
Tunggu sampai proses loading selesai dan muncul tampilan email anda, kemudian klik tema seperti pada gambar.
Selanjutnya anda disuruh untuk memilih salah satu jenis tema yang ada, sebagai contoh saya memilih tema planet seperti pada gambar
Kemudian akan muncul pilihan negara pilih indonesia lalu masukkan kode pos daerah anda
Target email spam ada 2. Pertama, TDEM atau Targeted Direct Email Marketing dan kedua adalah UCE (Unsolicited Commercial Email). Keduanya adalah jenis email yang bertujuan melakukan promosi. Perbedaannya adalah pada target atau sasaran pasar yang dituju. Jika TDEM targetnya adalah mereka yang dianggap memiliki minat terhadap produk yang ditawarkan. Sebaliknya, UCE targetnya dikirim secara acak.
BalasHapusUntuk TDEM maksudnya begini, kadang kala ketika kamu mendaftar di sebuah laman tertentu, biasanya ada pilihan berupa pertanyaan apakah kamu tertarik pada iklan atau kabar seputar topik tertentu dan apakah ingin dikirimkan email berkaitan dengan hal tersebut. Biasanya pilihan menu ini tercentang secara otomatis. Dan seringkali terlewatkan oleh kita sehingga secara otomatis kita mengiyakan pilihan tersebut.
Cara menghindari spam di email adalah berhati-hati memasukkan alamat email. Jika sebuah laman memintamu untuk memasukkan email pastikan laman tersebut aman. Atau jika kamu ragu, buat saja akun email sekali pakai atau yang diperuntukkan untuk email sampah. Langkah lainnya jangan mengekspos alamat emailmu. Jika kamu ingin menuliskan email di ranah publik
Apa itu email ?
BalasHapussaya akan menjawab pertanyaan dari nanda
HapusPengertian E-mail
Sejarah e-mail awalnya ditemukan pada tahun 1971oleh insinyur bernama Raymon Samuel Tomlinson. Email adalah singkatan dari Electronic Mail atau dalam bahasa Indonesianya surat elektronik (surel) .
Macam-macam E-mail
BalasHapusE-mail Berbasis SMTP/POP
E-mail berbasis SMTP/POP adalah E-mail yang menggunakan server SMTP/POP atau Simple Mail Transfer Protocol/Post Office Protocol, yaitu computer server yang dapat mengirimkan E-mail dari pengguna ke alamat E-mail yang dituju dan sebaliknya. Syaratnya adalah pemakai harus mempunyai akun di server SMTP/POP. Pemakai juga harus menggunakan software mail client untuk membaca dan mengirimkan E-mail dari dank e server SMTP/POP. Ketika server sudah menyediakan layanan telnet maka pengguna dapat masuk ke mesin server kemudian menjalankan software E-mail pada server. Tentu saja ketika server tidak menyediakan layanan telnet maka pengguna harus memiliki software mail client. Contoh software mail client adalah Ms. Outlook, Mozilla thunderbird, atau Outlook express. Untuk menggunakan software mail client maka harus dilakukan beberapa pengaturan IP, user name atau user Id, dan password pada server E-mail.
E-mail Berbasis Web
E-mail berbasis web tentunya lebih mudah dan gratis. Akses dilakukan dengan melalui fasilitas internet. Biasanya para pengguna menggunakan jasa dari layanan web mail gratis misalnya yahoomail atau gmail.
E-mail Forwading
E-mail Forwading adalah layanan E-mail yang meneruskan E-mail yang diterimanya ke alamat E-mail kita yang lain. E-mail ini bermanfaat untuk pengguna yang sering atau suka berganti-ganti alamat E-mail. Kelebihannya kita bisa menyembunyikan alamat E-mail yang sesungguhnya. Kelemahannya dalam mengecek E-mail harus terhubung dengan internet, karena sifatnya hanya sebagai perantara. E-mail ini membutuhkan waktu yang relative lama agar sampai ke alamat E-mail sesungguhnya.
Apakah ada batasan mengirim email per hari? Jika ada, berapa batasannya?
BalasHapussalah satu kelebihan email adalah multiple send. jelaskan maksudnya ?
BalasHapusartinya kita dapat mengrim email dengan lebih dari 1 email. saya kira itu.
HapusCARA KERJA E-MAIL
BalasHapus1. Pengirim menggunakan Mail User Agent (MUA) untuk menulis email. Sebuah MUA yang sering disebut sebagai mail client, adalah program yang memungkinkan pengguna untuk membuat,mengirim dan menerima email.
2. Email dikirim ke Mail Transfer Agent (MTA) yang bertanggung jawab untuk mengirimkan email ke receipient MTA. Sebuah MTA transfer mail antar komputer melalui protokol SMTP. Postfix,Sendmail, Exim dan Qmail adalah contoh dari sebuah MTA.
3. Penerima MTA menerima email dan dibagikan pada Agen Pengiriman Mail (Mail Delivery Agent). Sebuah MDA pengelola kotak pengguna dan untuk menangani pengirimanemail ke MUA baik menggunakan POP atau IMAP protokol.
- POP (Post Office Protocol)
Meskipun kebanyakan mail client mempunyai pilihan untukTinggalkan salinan di server, POP biasanya digunakan untuk men-download semua pesan dari kotak surat, menyimpannya pada PC pengguna sebagai pesan baru dan menghapusnya dari server.
- IMAP (Internet Message Access Protocol)
Memungkinkan pengguna untuk melihat kotak surat mereka pada server dan menghapus mail hanya ketika diberitahu untuk melakukannya.
4. Penerima atau pengguna email dapat menggunakan Mail User Agent untuk memeriksa dan mengambil pesan dari Mail Delivery Agent, misalnya microsoft outlook atau thunderbird dan banyak lagi aplikasi lainnya.
Jika saya membalas pesan yang diunduh dari akun lain, misalnya akun gmail !, bisakah saya membalas dengan alamat email gmail! saya?
BalasHapusBisa, karena sesama pengguna email tak ada batasan bahwa kita harus berkirim dengan sesama penyedia Email. Jadi jika kita pemakai Gmail kita juga bisa berkirim dengan pengguna Yahoo.
Hapusassalamualaikum.......
BalasHapussiapa itu Raymon Samuel Tomlinson.?
Penemu email broo..
Hapusbapak email sedunia,..
HapusBagaimana menghentikan E-mail liar yang masuk ke E-mail kita? Padahal E-mail itu kita tidak butuh.
BalasHapusRaymond Samuel Tomlinson atau Ray Tomlinson dilahirkan pada tahun 1941 di daerah bernama Amsterdam di wilayah New York. Ia dan keluarganya kemudian pindah ke daerah atau desa kecil bernama Vail Mills, New York. Ray Tomlinson dikenal sebagai Penemu dari Email atau Elektronik Mail. Di Saat remaja Ray Tomlinson bersekolah di Broadalbin Central School di daerah Broadalbin, New York. Setelah Lulus dari Broadalbin Central School, Ray Tomlinson kemudian melanjutkan srudinya di Rensselaer Polytechnic Institute di wilayah Troy, New York di mana Ray Tomlinson bekerja sama dengan IBM dalam program co-op. Di Rensselaer Polytechnic Institute, Ray Tomlinson menerima gelar Bachelor of Science di bidang teknik listrik pada tahun 1963.
HapusSetelah lulus dari Rensselaer Polytechnic Institute, Ray Tomlinson kemudian melanjutkan studinya untuk gelar Master di Massachusetts Institute of Technology dalam bidang teknik elektro. Di MIT, Ray Tomlinson bekerja di Speech Communication Group dan disitu Ray Tomlinson mengembangkan teknologi analog-digital hybrid speech synthesizer yang dijadikan sebagai subyek untuk tesis Master-nya. Ray Tomlinson kemudian menerima gelar S.M. di bidang Teknik Elektro pada tahun 1965.
Pada tahun 1967 Ray Tomlinson bergabung dengan perusahaan teknologi bernama Bolt, Beranek and Newman yang sekarang dikenal dengan nama BBN Technologies, di mana Ray Tomlinson membantu mengembangkan sistem operasi TENEX termasuk ARPANET Network Control Protocol dan implementasi TELNET. Ray Tomlinson menulis sebuah program transfer file yang disebut CPYNET untuk mentransfer file melalui ARPANET. Ray Tomlinson diminta untuk mengubah sebuah program yang disebut SNDMSG, yang mengirim pesan ke pengguna lain dari komputer time-sharing, untuk dapat dijalankan pada TENEX. Dia menambahkan kode yang ia ambil dari CPYNET ke SNDMSG sehingga pesan dapat dikirim ke pengguna pada komputer lain inilah yang menjadi cikal bakal dari munculnya E-mail atau elektronik mail.
perbedaan CC dan BCC pada email ?
BalasHapusPERBEDAAN CC DAN BCC
HapusCc: Singkatan dari carbon copy, di kolom ini anda dapat mengisi alamat-alamat email yang akan anda kirim, dan isi email yang dikirim berupa copyan dari email yang anda tujukan di kolom To. (contoh: tujuankesatu@yahoo.com, tujuankedua@gmail.com, tujuanketiga@hotmail.com). Alamat-alamat yang anda tulis di kolom Cc akan muncul di setiap email yang anda kirim, jadi setiap penerima email bisa membaca dan mengetahui siapa saja yang anda kirimkan email tersebut.
Bcc: Singkatan dari blind carbon copy, di kolom ini anda dapat mengisi alamat-alamat yang akan anda kirim, hampir sama seperti Cc cuman jika melalui Bcc maka kolom To kita tidak perlu isi alias bisa dikosongkan dan semua alamat yang diisi di kolom Bcc tidak akan dipublikasikan alias di ‘hidden’ maka setiap penerima email anda tidak akan tau siapa saja yang anda kirim email tersebut. Jangan lupa jika alamat email yang anda tulis lebih dari satu maka pisahkan dengan tanda koma setelah itu spasi dan ketik alamat selanjutnya (contoh: tujuankesatu@yahoo.com, tujuankedua@gmail.com, tujuanketiga@hotmail.com).
Kenapa saya masih bisa terima email padahal quota email saya sudah melampaui?
BalasHapusIni merupakan salah satu fasilitas kami, dimana Anda masih bisa menerima email meski quota email Anda sudah habis. Misal Anda mensetup account email untuk info@company.com sebesar 3 MB, tetapi Disk Usage Report menunjukkan account email yang terpakai untuk info@company.com adalah 4 MB. Hal ini terjadi apabila Anda masih mempunyai sisa space hosting, sehingga otomatis bisa tercover.
HapusNamun kami tidak sarankan hal seperti diatas terjadi, apabila Disk Usage Report menunjukkan quota pemakaian email Anda melebihi quota yang disetupkan, maka lebih baik Anda segera menghapus file-file email yang dirasa tidak diperlukan lagi.
Saya, ingin bertanya. Siapa yang menemukan simbol @ ?
BalasHapusray tomlison
HapusBisa dijelaskan lebih rinci bagaimana ray tomlison menemukan simbol @ ? Dan mengapa bentuk simbol dari itu slalu menjadi lambang email ?
HapusRay Tomlison di BBN suatu hari di tahun 1972. Sebelumnya, Tomlison telah menulis program mail untuk Tenex, sistem operasi yang dikembangkan BBN, yang hingga sekarang masih beroperasi pada mesin-mesin PDP-10 ARPANET.
HapusSelain itu, yang juga monumental adalah penemuan lambang @ pada e-mail yang kemudian digunakan orang di seluruh dunia. Karena saya yang pertama [menemukan], jadi saya bisa leluasa memilih yang saya inginkan, ujar Tomlison. Saya memilih lambang @,ujarnya. Karakter ini, menurut dia, lumayan membantu karena mirip huruf a untuk address atau alamat lembaga pemilik e-mail yang dituju. Ia tidak menyadari betapa saat itu ia sedang menciptakan sebuah icon penting untuk jagat Internet.
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusSaya ingin share video dalam email, apakah itu dapat di share dalam email? Terus bagaimana langkahnya?
BalasHapuse-mail juga memiliki beberapa manfaat seperti Akses bergabung ke situs jejaring sosial, akses dunia kerja secara langsung, dan sarana promosi produk barang atau jasa,, Dari beberapa manfaat dan kegunaan email di atas, masih terdapat lebih banyak lagi manfaat dan kegunaan email di era global yang kegunaannya dapat berbeda-beda bagi setiap individu. Satu hal yang patut dicermati adalah email penting dalam proses pertukaran informasi, saling berkomunikasi, dan pengiriman dokumen penting. Dalam era internet atau informasi, keberadaan email tidak bisa dianggap remeh. Tanpa email, orang tak bisa berselancar di internet dengan mudah. Sekarang biaya akses internet secara selular dan berlangganan melalui provider di rumah semakin murah. Siswa dan guru pun bisa mengakses informasi di manapun dan kapanpun. Tugas-tugas dari guru bisa dikirimkan lewat surat elektronik atau email yang dikelola dengan baik oleh siswa.
BalasHapusSejarah email di Indonesia berbarengan dengan masuknya teknologi internet. Tulisan soal eksistensi jaringan internet di Indonesia sendiri bisa terlihat di beberapa artikel media massa, seperti “ Jaringan Komputer Biaya Murah Menggunakan Radio” di Kompas edisi November 1990.
BalasHapusJika ditelusuri, kemungkinan internet masuk ke Indonesia pada tahun 1980. Sejak 1988, pengguna internet di Indonesia memanfaatkan CIX dari Inggris dan Compuserve buatan Amerika Serikat untuk mengaksesnya.
CIX ketika kehadirannya di indonesia,menawarkan jasa email dan newsgroup. Lalu,menawarkan pula jasa akses Hypertext Transfer Protokol (HTTP) dan File Tranfer Protokol (FTP). Compuserve tak mau kalah, pada tahun 1989 menawarkan juga jasa email,newsgroup,HTTP, dan FTP.
istilah pada email
BalasHapus1. Sign Up : Mendaftarkan diri (menjadi member)
2. Sign In : Pemilik e-mail dapat masuk ke e-mailnya sendiri apabila sudah terdaftar (menjadi member)
3. Compose : Menulis surat baru
4. Inbox : Surat yang masuk ke pemilik e-mail
5. To : Surat akan dikirim ke alamat e-mail yang dituju
6. CC : Surat dikirim secara berantai ke alamat lain
7. BCC : Surat dikirim ke alamat yang dituju tanpa memberi tahu pemilik alamat yang tercantum di alamat CC
8. Draft : Surat yang ditulis tapi belum dikirim
9. Sent : Surat yang terkirim
10. Spam : Surat yang berisi kata-kata yang tidak baik/menganggu
11. Reply : Membalas surat yang diterima
12. Trash : Melihat e-mail yang telah dihapus
13. Bulk : Melihat e-mail yang dicurigai sebagai spam
14. Forward : Meneruskan surat yang diterima untuk disampaikan kepada orang lain
15. Attachment : Fasilitas pada sebuah program e-mail baik program komputer maupun webmail yang dapat digunakan untuk mengirimkan file, atau gambar, yang di ikutsertakan pada e-mail yang akan di kirim.
cara sign out dari email?
BalasHapusmau tanya, cara ganti informasi profil email.?
BalasHapusapa kelebihan e-mail dibandingkan dengan sms ? dan apakah di daerah pelosok e-mail dapat di gunakan secara maksimal?
BalasHapusApakah presiden di negara-negara maju pada zaman sekarang menggunakan e-mail untuk berkomunikasi dengan para pejabat lainnya? jelaskan alasannya!
BalasHapus